Pernah Bahas soal Sabu Dihadapan Polisi Cantik, Komika Coki Pardede Dibekuk Petugas

Date:

1630589963684
Komika Coki Pardede (Instagram).

Tangerang- Komika Coki Pardede terjerat kasus narkoba. Jebolan stand up comedy season 4 itu dikabarkan ditangkap oleh Satnarkoba Polres Metro Tangerang Kota pada Rabu malam, 1 September 2021.

15 Mei 2021, Coki sempat berbincang dengan dua anggota polisi cantik Ditresnarkoba Polda Metro Jaya. Masing-masing Briptu Rani dan Briptu Annisa.

Coki bersama dengan Tritan Muslim nampak membahas soal sabu-sabu dalam kanal YouTube Majelis Lucu Indonesia Berjudul “Cari Bekingan”.

Disitu Coki Pardede nyaris keceplosan soal pengetahuannya mengenai sabu-sabu.

Mulanya, mereka berbincang soal penemuan kasus narkotika yang pernah menyita perhatian

Kabag Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan komika bernama asli Reza Pardede tersebut.

“Iya benar, saya benarkan (Coki Pardede ditangkap) sekarang masih dalam pemeriksaan,” Kata Abdul Rachim kepada BantenHits, Kamis malam, 2 September 2021.

Dikatakannya, Coki Pardede ditangkap di daerah pagedangan, Tangerang Selatan, pada Rabu petang sekitar pukul 18.00 WIB.

Dalam penangkapan itu polisi berhasil menemukan barang bukti narkoba jenis sabu.

“Barang bukti sabu untuk banyak dan beratnya nanti kami informasikan lagi,” Jelasnya

Dari informasi yang beredar Coki Pardede ditangkap bersama seorang temannya. Namun, Kompol Abdul Rachim belum mau menyebutkan identitasnya.

“Nanti saya belum bisa kasih banyak (informasi) karena masih dalam pemeriksaan,” Tukasnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Rikhi Ferdian Herisetiana

    Pria kelahiran Jakarta ini memiliki latar belakang sarjana pendidikan. Ketertarikan pada dunia literasi membuat Rikhi--begitu dia biasa dipanggil--memilih jalan hidup sebagai jurnalis.

    View all posts

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Laksanakan Perintah Presiden Prabowo soal Efisiensi Belanja Negara, Al Muktabar Minta Jajaran Kurangi Kegiatan Seremonial

Berita Banten - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, memerintahkan...

40 Wajib Pajak di Kota Tangerang Raih Penghargaan dari Bapenda Kota Tangerang

Berita Tangerang - 40 wajib pajak di Kota Tangerang...

Sudah 380 Mahasiswa di Kota Tangerang Dapat Bansos Mahasiswa yang Digelontorkan Dinsos sepanjang 2024

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengungkapkan, sudah...