PKS Lebak Hadirkan Kader ‘Moncer’ Motivasi Para Simpatisan

Date:

IMG 20210923 WA0008
Wakil Wali Kota Cilegon, Sanuji Pentamarta (kedua kiri) saat menghadiri silaturahmi dengan kader PKS Lebak. (Istimewa)

Lebak- DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Lebak menggelar silaturahmi bersama kader dan simpatisan, Rabu, 22 September 2021.

Acara yang digelar di kantor DPD PKS Kabupaten Lebak itu menghadirkan salah satu sosok kader yang karir politiknya ‘moncer’ di Tanah Jawara.

Adalah Sanuji Pentamarta. Pria yang menjabat Wakil Wali Kota Cilegon itu berkesempatan memberikan motivasi kepada kader dan simpatisan PKS Lebak.

“Iya ada motivasi yang diberikan oleh Pa Sanuji kepada kader agar terus bergerak melayani masyarakat,”kata Ketua DPD PKS Lebak, Iip Makmur kepada BantenHits, Kamis, 23 September 2021.

“Terimakasih dan apresiasi atas kehadiran beliau (Sanuji Pentamarta-red). Semoga motivasi yang disampaikan menambah semangat kader untuk melayani rakyat dan pada gilirannya PKS dicintai rakyat,”tambah anggota DPRD Banten ini.

Sementara Sanuji Pentamarta mengatakan bahwa sebagai seorang kader PKS sudah seharusnya senantiasa mengasah kemampuan agar dapat melayani masyarakat dengan maksimal.

“Kader PKS harus siap melayani masyarakat. Kita adalah pelayan rakyat,”kata dia.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Pemkot Tangerang Gandeng Swasta Gelar Pelatihan Pemberdayaan Ekonomi Keluarga Karyawan

Berita Tangerang - Pemerintah Kota atau Pemkot Tangerang melalui...

Kesbangpol Kota Tangerang Gandeng Mahasiswa Gelar Diskusi untuk Sukseskan Pilkada

Berita Tangerang - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik atau...

Awas! Predator Anak, Penyuka Sesama Jenis Ini Masih Berkeliaran!!

Berita Tangerang - Yandi Supriyadi (29) merupakan penyuka sesama...