Warga Menes Keluhkan Jaringan Irigasi Ciramanuk yang Tak Berpungsi Puluhan Tahun

Date:

IMG 20220216 WA0043
Jaringan irigasi Ciramanuk, Kecamatan Menes, Pandeglang, tak berfungsi selama puluhan tahun. (Istimewa)

Pandeglang – Petani di Desa Tegalwangi, Kecamatan Menes, Pandeglang, mengeluhkan jaringan irigasi Ciramanuk yang tak berpungsi dengan baik. Akibatnya, lahan pesawahan para petani kekurangan pasokan air.

“Kurang lebih 25 tahun irigasi ciramanuk gak berfungsi akibat banyak yang bocor dari tanggul situ gede. Padahal, irigasi itu dibutuhkan oleh kami sebagai petani, karena air dari ciramanuk dipakai untuk lahan sawah,” keluh warga sekitar Munir, Kamis 17 Februari 2022.

Dia mengharapkan, pemerintah untuk segera memperbaiki irigasi aliran Ciramanuk. Sebab, bila irigasi tersebut tidak diperbaiki para petani terus mengalami kesulitan mendapatkan pasokan air untuk tanaman padi.

“Kami sangat berharap irigasi itu diperbaiki, karena kondisinya sudah tertutup tanah harus dikeruk sama alat berat. Apalagi bangunan irigasi ciramanuk sudah ada, tapi tinggal diperbaiki biar airnya jalan dan lancar,” harapnya.

Masna warga lainnya mengatakan, irigasi aliran Ciramanuk harus diperbaiki. Lantaran pasokan air ke lahan pertanian kurang, meski lahan pertanian warga berada di saluran irigasi.

“Gimana air mau jalan, saluran irigasinya saja gak ada airnya. Sementara buat apa ada irigasi kalau airnya gak ada,” tuturnya.

Menurutnya, dengan berfungsinya irigasi Ciramanuk sudah membantu para petani. Sebab, aliran air irigasi Ciramanuk bisa digunakan untuk mengairi lahan sawah petani.

“Kalau irigasi itu airnya normal, petani gak usah lagi cari aliran air untuk lahan sawah. Airnya kan sudah tercukupi dari irigasi Ciramanuk,” tutupnya.

Editor : Darussalam Jagad Syahdana

 

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

    View all posts
Cek Berita dan Artikel yang lain di google news Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Bantenhits.com di Saluran WhatsApp dengan klik Bantenhits dan Grup Telegram "Bantenhits.com Berita Terkini" Klik link ini.

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related