Penampakan Emak-emak di Lebak Rela Antre di Jalan Raya Agar Dapat Minyak Goreng Murah

Date:

Emak-emak saat antre minyak goreng murah di Jalan Sunan Kalijaga, Rangkasbitung. (Istimewa)

Lebak- Keberadaan minyak goreng murah mulai diburu para emak-emak di Kabupaten Lebak. Pasalnya, saat ini harga salah satu bahan pokok itu mulai mahal di pasaran.

Jumat, 18 Maret 2022, para emak-emak nampak antre dan berdesakan di salah satu agen di Jalan Sunan Kalijaga, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.

Ironinya, agar mendapatkan jatah 3 liter minyak goreng murah, mereka rela antre hingga ke jalan raya sedari pagi sampai siang hari.

Kabarnya, minyak goreng yang diburu emak-emak ini dijual dengan harga Rp14 ribu per liter.

“Betul kami jual dengan harga Rp14 ribu perliter. Alasanya menjual dengan dengan harga murah itu karena minyak tersebut merupakan stok terakhir,” kata Supandi Pemilik Agen Minyak, di Jalan Sunan Kalijaga, Kecamatan Rangkasbitung, kepada wartawan.

“Peraturan baru (harga minyak normal kembali) kan sudah keluar, tapi saya tidak mau mempergunakan kesepakatan itu dalam kesempitan, saya jual sesuaikan yang subsidi yaitu dengan harga Rp 14.000,” tambahnya.

Minyak yang disediakan oleh agen milik Supandi sekitar 200 dus minyak kemasan, masing-masing warga mendapatkan jatah 3 liter.

“Memang sudah ada pemberitaan sebelumnya (harga minyak normal), karena ini minyak bersubsidi, jadi harus di jual sesuai subsidi,”katanya.

Untuk saat ini, harga minyak kemasan, di ritel modern sudah kembali ke harga Rp23.000 – 24.000 perliternya. Hal itu menjadi menjadi momok menyengsarakan bagi warga.

“Di ritel modern sudah harga normal, karena di sini (agen minyak) masih dijual murah saya dan warga lainnya rela antre berdesakan untuk mendapatkan minyak murah. Alhamdulilah saya dapat jatah 3 liter harganya cuma Rp 42.000,” kata Heni Sumarni salah satu warga yang antre.

“Pemerintah harus kasihan kepada masyarakat khususnya masyarakat kecil. Iya aja kalau orang kaya mah enak duitnya banyak,”tambahnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mulai Sekarang Jangan Hanya Biasakan Buang Sampah pada Tempatnya, Tapi Simpan Sampah Sesuai Kategorinya!

Berita Tangerang - Mindset masyarakat soal sampah harus diubah....

Pemkab Serang Gelar Razia KTP bagi Pendatang Baru 29 April – 5 Mei 2024

Berita Serang - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Serang melalui...

Kalian Pendatang Baru di Kota Tangerang dan Ingin Urus Pindah Domisili? Simak Info Resmi Ini!

Berita Tangerang - Buat kalian warga pendatang baru di...