Horeee! Jalan Rangkasbitung-Kolelet Diperbaiki Sebelum Lebaran

Date:

Kepala DPUPR Lebak, Irvan Suyatupika mengatakan ada 7 embung yang akan dibangun di tahun 2022 untuk mengatasi kekeringan. (Istimewa)

Lebak- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang atau PUPR Kabupaten Lebak akan melakukan perbaikan terhadap ruas jalan Rangkasbitung-Kolelet.

Ya, proses perbaikan akan dilakukan mulai April 2022. Alhasil, sebelum Lebaran salah satu akses menuju Kabupaten Serang itu akan layak dilalui kendaraan.

“Ya diratakan saja menggunakan batu. Rencana perbaikan sepanjang 2 kilometer,”kata Kepala DPUPR Lebak, Irvan Suyatupika kepada BantenHits.

“Titik awal perbaikan yang kondisinya perlu penanganan khusus. Kami prioritaskan di ruas jalan Rangkasbitung- Kolelet, di sepanjang jalan Kampung Lebong, Pabuaran, Pasir Jengkol hingga Kolelet,”tambahnya.

Sebelum dilakukan pemeliharaan, kata Irvan, pihaknya juga telah melakukan perbaikan terhadap drainase dan badan jalan.

“Sebelumnya, kawasan tersebut sudah diperbaiki saluran drainasenya. Sedangkan, untuk perbaikan badan jalannya, akan dikerjakan mulai bulan depan,” ungkapnya.

Selain perbaikan jalan di Kecamatan Rangkasbitung, menurut Irvan, PUPR Kabupaten Lebak juga akan melakukan perbaikan ruas jalan di kecamatan lainnya. Salah satunya, seperti Kecamatan Cibadak.

“Semoga pada pelaksanaannya dapat berjalan lancar dan tidak ada hambatan. Sehingga, pemudik tidak akan mengalami kemacetan pada saat merayakan Idul Fitri,” pungkasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mulai Sekarang Jangan Hanya Biasakan Buang Sampah pada Tempatnya, Tapi Simpan Sampah Sesuai Kategorinya!

Berita Tangerang - Mindset masyarakat soal sampah harus diubah....

Pemkab Serang Gelar Razia KTP bagi Pendatang Baru 29 April – 5 Mei 2024

Berita Serang - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Serang melalui...

Kalian Pendatang Baru di Kota Tangerang dan Ingin Urus Pindah Domisili? Simak Info Resmi Ini!

Berita Tangerang - Buat kalian warga pendatang baru di...