Jalur Mudik di Lebak Dipastikan Nyaman Dilalui Sebelum Lebaran

Date:

IMG 20220208 WA0010 e1644815208744
Kepala DPUPR Lebak, Irvan Suyatupika mengatakan ada 7 embung yang akan dibangun di tahun 2022 untuk mengatasi kekeringan. (Istimewa)

Lebak- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang atau PUPR Kabupaten Lebak melakukan perbaikan terhadap sejumlah jalan strategis. Terlebih, menghadapi arus mudik.

“Ada beberapa jalur utama arus mudik yang kita tangani, seperti Rangkasbitung – Leuwidamar,”kata Kepala DPUPR Lebak, Irvan Suyatupika kepada BantenHits,”Jumat, 1 April 2022.

“Kita ingin sebelum lebaran Idul Fitri, semua jalan milik Kabupaten yang mengalami kerusakan khususnya jalan utama arus mudik lebaran nyaman dilalui,”tambahnya.

Menurutnya, kerusakan jalan kabupaten saat ini hanya ada di beberapa ruas jalan alternatif, karena jalan utama dari Rangkasbitung ke Malingping sepanjang 72 kilometer sudah baik.

“Untuk jalan utama Rangkasbitung – Malingping kan kondisinya sudah cukup baik. Kita tinggal konsentrasi di beberapa ruas jalan yang rusak,” ucapnya.

Dia mengatakan, selain jalur selatan yaitu Rangkasbitung – Malingping jalur mudik yang ramai dilalui adalah jalur Rangkasbitung – Leuwidamar. Namun, ada beberapa titik ruas jalan yang rusak.

“Saat ini kerusakannya tengah ditangani dan diharapkan sebelum Lebaran Idul fitri sudah rampung. Sehingga, para pemudik bisa nyaman saat melintas di ruas jalan tersebut,”ujarnya.

Kepala Bidang Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Lebak Hamdan Soleh mengatakan, selain perbaikan melalui paket lelang, juga dilakukan pemeliharaan rutin untuk jalan yang megalami rusak sedang dan ringan.

Dia menambahkan, perbaikan jalan bukan lantaran adanya desakan dari masyarakat, namun karena memang sudah dianggaran oleh pemkab Lebak dan menjadi kebutuhan masyarakat.

”Tentunya, perbaikan jalan itu sudah ada jadwal dan titik mana yang akan diperbaiki, jadi bukan karena adanya aksi demo atau desakan, tapi berdasarkan hasil dari Musrenbang,” katanya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Kesbangpol Kota Tangerang Gandeng Mahasiswa Gelar Diskusi untuk Sukseskan Pilkada

Berita Tangerang - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik atau...

Awas! Predator Anak, Penyuka Sesama Jenis Ini Masih Berkeliaran!!

Berita Tangerang - Yandi Supriyadi (29) merupakan penyuka sesama...

Harapan Pelatih Persib Bandung Jelang Laga versus Persebaya

Berita Persib - Menjelang duel klasik versus Persebaya, Pelatih...