Apdesi Lebak Sebut Pernyataan Jokowi 3 Periode Hanya Aspirasi dan Diluar Rencana

Date:

FOTO ILUSTRASI. Presiden Joko Widodo saat memberikan keterangan menyambut kedatangan Vaksin COVID-19, 6 Desember 2020 dalam tayangan informatif KPCPEN bertema Indonesia Gotong Royong Siapkan Vaksin COVID-19. (FOTO: DOK. KPCPEN/covid19.go.id)

Lebak- Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Lebak pernyataan Joko Widodo alias Jokowi 3 Periode hanya sebuah aspirasi.

Penilaian itu menyinggung soal pernyataan ketua umum Apdesi Surtawijaya saat Silaturahmi Nasional (Silatnas) di Istora Senayan beberapa waktu lalu.

“Kalau Pak Ketua yang saya tahu bilangnya begini ‘Mau 3 periode kek mau seumur hidup kek kalau itu diperbolehkan oleh regulasi ya kenapa tidak, silahkan saja kan kita hanya menyuarakan aspirasi desa’,” kata Sekretaris Apdesi Lebak, Usep Pahlaludin, Senin, 4 April 2022.

Kekinian menurut Usep, menyatakan tidak akan ada deklarasi untuk mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) 3 periode.

“Tidak, tidak ada rencana itu dan tidak ada pernyataan misalkan abis Lebaran mau deklarasi gitu, enggak ada,”kata Kepala Desa Sangiang Jaya, Kecamatan Cimarga ini.

Kata Usep jika dalam acara Silatnas pada 29 Maret 2022 lalu muncul keinginan-keinginan tersebut, hal itu tentu saja di luar rencana.

“Sederhananya begini lah, kita ngundang bupati ke acara kita, lalu di acara ada celatak-celetuk kan itu di luar rencana kita. Ada yang sebelumnya sudah mendengar berita itu yang dihembuskan itu, kan kepala desa belakangan. Soal isu 3 perpanjangan masa jabatan itu kan jauh sebelumnya sudah menggelinding,” papar Usep.

“Yang celatak-celetuk bisa saja sudah tahu isu-isu begitu dari medsos lalu kemudian ini dimanfaatkan bagi komunitas tertentu jadi objek pembicaraan. Jadi enggak ada itu, enggak ada deklarasi setelah Lebaran,” tegas dia.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mulai Sekarang Jangan Hanya Biasakan Buang Sampah pada Tempatnya, Tapi Simpan Sampah Sesuai Kategorinya!

Berita Tangerang - Mindset masyarakat soal sampah harus diubah....

Pemkab Serang Gelar Razia KTP bagi Pendatang Baru 29 April – 5 Mei 2024

Berita Serang - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Serang melalui...

Kalian Pendatang Baru di Kota Tangerang dan Ingin Urus Pindah Domisili? Simak Info Resmi Ini!

Berita Tangerang - Buat kalian warga pendatang baru di...