Bisa Pasarkan Produk UMKM, Zaki Senang Karya Kreatif Banten Digelar di Kabupaten Tangerang

Date:

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar (tengah) saat hadiri Karya kreatif Banten 2022 yang digelar Kantor Bank Indonesia Perwakilan Banten di Summarecon Mall Serpong, Jumat, 20 Mei 2022.(Foto: tangerangkab.go.id)

Tangerang – Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar mendukung pameran Karya Kreatif Banten (KKB) yang digelar di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten di Summarecon Mall Serpong, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Jumat, 20 Mei 2022.

Zaki mengaku sangat senang dengan digelarnya Karya Kreatif Banten oleh Bank Indonesia di Kabupaten Tangerang. Acara tersebut diharapkan bisa menarik para konsumen untuk membeli produk-produk UMKM yang dipamerkan dan dipasarkan pada ajang KKB.

“Diharapkan kegiatan ini membawa dampak yang sangat positif bagi pelaku UMKM di Kabupaten Tangerang dan juga para UMKM di Provinsi Banten,” harap Zaki seperti dikutip BantenHits.com dari laman resmi Pemkab Tangerang.

Menurut  Zaki, pemilihan tempat di Summarecon Mall Serpong, Kecamatan nKelapa Dua tersebut sangat tepat karena mal ini memiliki pangsa pasar yang cukup luas dari berbagai macam kalangan dan juga merupakan salah satu mal yang banyak dikunjungi masyarakat.

Sementara itu, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten, Imaduddin mengatakan kegiatan KKB itu bertujuan untuk memfasilitasi para UMKM agar bisa memperkenalkan produk unggulannya kepada masyarakat luas.

Dalam hal ini, BI bersinergi dengan Pemprov Banten dan sekaligus mendukung program dari pemerintah Gerakan Bangga Buatan Indonesia. 

“Kami ingin UMKM unggulan dari Banten lebih dikenal lagi dan pada gilirannya akan meningkatkan penjualan baik di dalam negeri maupun ekspor,” kata Imaduddin.

Ia menyebutkan ada sekitar 80 UMKM yang memproduksi berbagai produk dari berbagai kabupaten/kota yang telah lolos seleksi yang mengikuti pameran selama tiga hari tersebut.

“Ada talkshow, business matching, dan lomba-lomba seperti lomba foto, singing contest, QRIS, fashion, kriya dan kuliner,” jelasnya.

Acara tersebut dibuka langsung oleh Pj. Gubernur Banten Al Muktabar dan dimeriahkan dengan fashion dari istri para pejabat se-Provinsi Banten dan istri para kepala perbankan di Banten serta penampilan tarian rampak bedug.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • darus e1671790499655

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

    View all posts

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related