Penampakan Warga Baduy Saat Kawasannya Diterjang Banjir, Selamatkan Rumah dengan Seutas Tali

Date:

Warga Baduy saat berjuang agar salah satu rumah mereka tidak terseret derasnya arus banjir. Wilayah Baduy diterjang banjir, Minggu, 11 September 2022. (FOTO Tangkap Layar Video)

Lebak– Bencana banjir menerjang wilayah Baduy Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Minggu, 11 September 2022.

Banjir dampak luapan Sungai Cibarani itu juga membuat jembatan penyeberangan antar kampung Cijahe – Cikeusik – Cibeo mengalami kerusakan.

Tercatat, 9 rumah terendam. Bahkan dua rumah mengalami kerusakan akibat tergerus longsor.

“Dua rumah atas nama Ayah Jarsah dan Ayah Arsiti di Kampung Cibogo rusak karena longsor,”kata Kepala Pelaksana BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama, Senin, 12 September 2022.

Dalam video yang beredar, sejumlah warga Baduy nampak tengah memperjuangkan kondisi rumah mereka agar tidak terseret arus banjir. Mereka mengaitkan seutas tali ke sebuah pohon.

“Logistik sedang kita siapkan untuk di kirim ke lokasi bencana. Segera dikirim,”tandasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...