Legitnya Durian Baduy Lebak; Manis, Murah Diburu Banyak Wisatawan

Date:

IMG 20220913 WA0039
Salah seorang penjual durian tengah menjajakan durian di sekitar kawasan adat Baduy. Durian Baduy banyak diminati wisatawan karena rasanya legit dan harganya murah. (BantenHits.com/ Fariz Abdullah)

Lebak – Wisata Budaya Baduy memiliki banyak daya tarik. Tak hanya soal adat, alam dan produk tenun yang mendunia.

Adalagi daya tarik lain yang membuat masyarakat rela jauh-jauh datang ke salah satu wisata yang banyak dikunjungi wisatawan ini, yakni buah durian.

Ya, salah satu buah yang menjadi komoditas unggulan petani Baduy ini memiliki daya tarik tersendiri. Selain teksturnya legit dan rasanya manis harga buah durian di Baduy tergolong murah.

Harga buah durian di pemukiman Baduy dipatok mulai Rp25 ribu sampai Rp 150 ribu per buah.

Arman (60), salah satu petani durian di Baduy mengatakan, musim durian di daerahnya biasa berlangsung selama tiga bulan yakni September sampai dengan November.

Para petani Baduy, menurut Arman mengembangkan pertanian durian di bukit-bukit di kawasan pegunungan Kendeng, karena lahannya subur.

Kata dia, hasil panen durian Baduy dijual ke pengepul lalu dipasarkan untuk wisatawan yang mengunjungi pemukiman Baduy juga ke beberapa daerah lain di Kabupaten Lebak.

“Kami panen durian dapat membantu pendapatan ekonomi keluarga dan bisa menjual hingga Rp45 juta,” kata Arman, Selasa, 13 September 2022.

Rahmat Yuniar, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Lebak membenarkan jika saat ini, warga Baduy sedang memanen durian. Kata dia, biasanya panen durian di Baduy akan berlangsung selama tiga bulan ke depan.

“Saat ini di kawasan Baduy sedang musim durian. Sehingga, keberadaan buah yang memiliki rasa manis ini menjadi salah satu daya tarik wisatawan,” kata Rahmat.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

 

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Kopi Hitam Hanya untuk Sachrudin dan Airin, Bukan yang Lain!

https://youtu.be/u6gEskUzmSw?si=I4A7hfEwhcqvKRx6   Berita Pilkada - Kopi Hitam memang hanya untuk bakal...

Target Kopi Hitam di Pilkada Serentak 2024, Airin – Ade Sumardi dan Sachrudin – Maryono Menang 70 Persen

Berita Pilkada - Kemenangan pasangan Prabowo Subianto - Gibran...

Airin Akan Berikan Beasiswa untuk Setiap Siswa Sekolah Negeri atau Swasta

Berita Pilkada - Bakal calon gubernur Banten 2024-2029, Airin...