Setelah Kirim Bantuan Logistik, Giliran 45 Nakes Dilepas Pemkot Tangerang untuk Bantu Korban Gempa Cianjur

Date:

ARIEF LEPAS 45 TENAGA KESEHATAN KOTA TANGERANG UNTUK BANTU KORBAN GEMPA DI CIANJUR
Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah melepas secara simbolis tim kesehatan untuk membantu korban gempa Cianjur. (FOTO: tangerangkota.go.id)

Berita Kota Tangerang – Sepekan setelah Pemkot Tagerang mengirimkan logistik bantuan untuk korban gempa Cianjur, giliran 45 tenaga kesehatan dilepas Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah ke lokasi gempa.

Pada misi kemanusiaan kali ini, Pemkot Tangerang bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Tangerang. Tim kesehatan diterjunkan untuk memberikan layanan kesehatan gratis kepada para korban gempa.

Arief R. Wismansyah melepas secara simbolis keberangkatan tim gabungan tenaga kesehatan sebanyak 45 personil yang terhimpun dari berbagai profesi. Pelepasan tim kesehatan dilakukan di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat, 2 Desember 2022.“Berikan layanan kesehatan yang ramah untuk membantu warga di sana,” kata Arief kepada tim kesehatan seperti dilansir melalui keterangan resmi.

“Bantu mereka supaya tetap semangat dan bisa segera pulih seperti sedia kala,” sambungnya.

Arief menerangkan keberangkatan tim kesehatan ke Cianjur merupakan misi lanjutan, dimana sebelumnya Pemkot Tangerang menerjunkan 20 orang tim BPBD untuk membantu proses evakuasi dan distribusi logistik.

“Jaga kesehatan agar bisa menjalankan tugas dengan baik dan kembali berkumpul bersama keluarga,” pesannya.

Secara detail, Kepala Dinas Kesehatan Dini Anggraeni menuturkan 45 personil yang diberangkatkan ke Cianjur terdiri dari dokter, perawat, tenaga kesehatan lingkungan, relawan dan pengemudi ambulans. Selain itu, ditambah dengan 3 unit ambulans dan 4 mobil operasional.

“Untuk obat-obatan kami siapkan untuk 1.000 pasien,” tukas Kadinkes.

Tim pertama dari Pemkot Tangerang yang telah lebih dulu berangkat ditempatkan di Posko Kecamatan Pacet Cianjur. Mereka membawa lima armada di antaranya 2 unit truck, 1 mobil pemadam kebakaran, 1 ambulans dan mobil komando. Mereka juga membawa bantuan uang Rp 200 juta.

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

    View all posts

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related