Ogah Asal-asalan! Pemkot Tangerang Gelar Pelatihan Khusus Guru dan Orang Tua untuk Program Makan Bergizi Gratis

Date:

45121tingkatkan kualitas pembiasaan mbg pemkot libatkan orang tua 45121
Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, saat meninjau proses pembiasaan program Makan Bergizi Gratis minggu kedua, yang berlangsung di SMPN 23 Kota Tangerang, Pinang, Senin, 19 Agustus 2024. (Foto: tangerangkota.go.id)

Berita Tangerang – Pemerintah Kota atau Pemkot Tangerang ingin memastikan makanan yang disajikan dalam program Makan Bergizi Gratis sesuai dengan tata kelola yang telah ditetapkan.

Karenanya, Pemkot Tangerang berencana akan melibatkan para guru maupun orang tua murid dalam melakukan pengawasan dari proses penyajian hingga distribusi makanan ke sekolah-sekolah.

Dalam waktu dekat ini, Pemkot Tangerang akan mengadakan pelatihan bagi guru dan orang tua di sekolah-sekolah yang terlibat dalam program Makan Bergizi Gratis.

Rencana tersebut disiapkan setelah Pemkot Tangerang melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan proses Pembiasaan Makan Bergizi Gratis, mulai dari soal menu, cara penyajian dan juga tata kelola pelaksanaan Makan Bergizi Gratis.

Demikian disampaikan, Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, saat meninjau proses pembiasaan program Makan Bergizi Gratis minggu kedua, yang berlangsung di SMPN 23 Kota Tangerang, Pinang, Senin, 19 Agustus 2024.

Menu makanan yang disajikan pada pembiasaan program Makan Bergizi Gratis kali ini terdiri nasi putih, ayam rica, sayur cah tahu atau telur puyuh, serta buah pepaya.

“Hari ini, saya kembali meninjau proses pembiasan MBG. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan makanan yang disajikan sesuai dengan tata kelola yang telah ditetapkan, serta untuk mengevaluasi kualitas penyajian MBG,” kata Nurdin melalui keterangan resmi.

Pada pekan depan, lanjutnya, Pemkot Tangerang akan mengadakan pelatihan bagi guru dan orang tua di sekolah-sekolah yang terlibat. Formulir pelatihan sedang dipersiapkan dan tim yang akan melaksanakan pelatihan juga sedang dalam proses pelatihan.

“Salah satu yang ingin kami lakukan atau tingkatkan berdasarkan hasil evaluasi pada minggu lalu, yaitu penguatan proses pengawasan di dalam proses penyajian sampai dengan pengantaran dan distribusi ke sekolah-sekolah,” ungkapnya.

Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat proses pengawasan dan memastikan agar makanan yang disajikan sesuai dengan tata kelola yang telah ditetapkan.

“Tujuannya agar kualitas makanan, ketepatan, kesesuaian pesanan makanan dan hal-hal teknis yang kami temukan itu bisa menjadi bahan evaluasi, agar saat nanti pelaksanaannya tidak ada lagi yang kurang,” tutupnya.

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

    View all posts

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Aksi Tanam Bawang Merah Dimulai! Budidaya Dikembangkan untuk Penuhi Kebutuhan Pasar di Banten

Berita Banten - Aksi tanam bawang merah sebagai langkah...

Ini Sebab Survei Elektabilitas Sachrudin-Maryono Nyaris Tembus 70 Persen pada Pilkada Kota Tangerang 2024

Berita Tangerang - Elektabilitas pasangan calon wali kota dan...

Tren Angka Pengangguran di Kota Tangerang Terus Turun, Ini Sebabnya!

Berita Tangerang - Tren tingkat Pengangguran di Kota Tangerang,...