Warga Pandeglang Diminta Mandiri Semprotkan Disinfektan karena Pemkab Pandeglang Tak Punya Anggaran

Date:

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Pandeglang, Raden Dewi Setiani mengatakan, Pemkab Pandeglang tak bisa memenuhi permintaan warga untuk menyemprotkan disinfektan ke rumah-rumah warga untuk mencegah penyebaran virus Corona karena keterbatasan anggaran. (BantenHits.com/ Engkos Kosasih)

Pandeglang – Pemerintah Kabupaten Pandeglang meminta warga untuk melakukan penyemprotan disinfektan secara mandiri di rumah masing-masing. Hal itu, guna mengantisipasi penyebaran wabah virus Corona atau Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Pandeglang, Raden Dewi Setiani mengatakan, Pemkab Pandeglang memiliki keterbatasan anggaran untuk melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah warga.

“Banyak sekali permintaan penyemprotan di rumah-rumah pribadi. Padahal, di rumah-rumah pribadi bisa dengan mengepel. Kami memprioritaskan tempat-tempat umum, karena kaitan dengan (keterbatasan) anggaran,” kata Dewi, saat Konferensi pers di Pendopo Bupati Pandeglang, Minggu, 29 Maret 2020.

Bantuan 250 Rapid Test

Dewi mengaku, Pemkab Pandeglang mendapat bantuan rapid test dari Pemerintah Pusat melalui Provinsi Banten berjumlah 250 rapid test. Namun, menurut Dewi, rapid test itu masih kurang jika dibandingkan dengan kebutuhan.

“Jumlah rapid test yang kami terima sedikit, maka dari itulah kami prioritaskan rapid test itu hanya untuk PDP, keluarga PDP dan tenaga medis,” ujarnya.

Selain rapid test yang minim ungkapnya, Alat Perlindungan Diri (APD) yang ada di RSUD Berkah Pandeglang sangat minim, karena bantuan yang diterima hanya sebanyak 25 pasang APD. Ditambah katanya, barangnya langka.

“Dari APBD Pandeglang, kami juga menganggarkan untuk pembelian ADP sebanyak 80 pasang. Nanti itu bakal disalurkan untuk tenaga medis di Puskesmas,” tandasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Kulineran sampai Puas Sambil Menikmati Ribuan Lampion di Taman Rasa dan Cahaya TangCity Mall

Berita Tangerang - Bayangkan, apa rasanya ketika Anda dihadapkan...

Mengenal Mama Centing, Inovasi Penanganan Stunting Puskesmas Bojong Kamal Legok yang Raih Juara di Banten

Berita Banten - Metode penanganan stunting kini dilakukan dari...

Ingin Lingkungan Kerja di Pemkot Tangerang Bersih dan Produktif, Pj Wali Kota Terbitkan SE Larangan Judi Online

Berita Tangerang - Pemerintah Kota atau Pemkot Tangerang menerbitkan...