Termurah di Banten, Tarif Air Minum Perumdam TKR Ternyata Ada yang Rp 1.125

Date:

Termurah di Banten, tarif air minum Perumdam TKR ternyata ada yang Rp 1.125. FOTO ILUSTRASI: Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar saat mengecek pelaksanaan Program Peduli Air Bersih berupa keringanan biaya pemasangan sambungan langsung (SL) sampai 76% oleh Perumdam TKR Kabupaten Tangerang beberapa waktu lalu.(Istimewa)

Berita Tangerang – Tarif air minum yang ditetapkan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Kerta Raharja atau Perumdam TKR Kabupaten Tangerang, ternyata paling murah di Banten.

Bukan hanya termurah, jika ditambah dengan pelayanan paripurna yang diberikan Perumdam TKR selama ini kepada pelanggan, tarif air yang saat ini ditetapkan jelas sudah super murah sekali.

Bayangkan, saat ini masih ada tarif air minum Rp 1.125 ribu yang diberlakukan Perumdam TKR Kabupaten Tangerang. Kok bisa?

Direktur Utama Perumdam TKR Kabupaten Tangerang, Sofyan Sapar mengatakan, penetapan tarif air di Perumdam TKR Kabupaten Tangerang mengacu kepada Keputusan Gubernur Banten Nomor 690/Kep.344-Huk/2022 Tentang Penetapan Tarif Batas Atas dan Bawah Air Minum Bagi Badan Usaha Milik Daerah Pengelola Air Minum di Wilayah Provinsi Banten Tahun 2023.

“Bahwa dari delapan kota dan kabupaten di Provinsi Banten, Perumdam TKR memiliki tarif batas atas dan batas bawah termurah yaitu tarif batas atas sebesar Rp 16.923 dan tarif batas bawah Rp 3.405,” jelas Sofyan melalui keterangan resmi, Senin, 29 Mei 2023.

Selain mengacu pada Keputusan Gubernur Banten, penetapan tarif air minum Perumdam TKR termurah di Provinsi Banten ini juga berdasarkan Peraturan Bupati Tangerang Nomor 07 Tahun 2009 Tarif Air Minum dan Biaya Lainnya pada Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Kerta Raharja Kabupaten Tangerang.

Nah, dalam Peraturan Bupati tersebut untuk jenis pelanggan sosial umum seperti rumah ibadah, kamar mandi/WC umum, dan hidran umum, tarif terendahnya yakni Rp 1.125 per 0-10 meter kubik.

“Sementara untuk keperluan rumah tangga seperti rumah, kontrakan, rusun, asrama dan lainnya memiliki tarif terendah sebesar Rp 1.875 hingga Rp 6.600. Golongan tarif tersebut berbeda menyesuaikan dengan kelompok pelanggan masing-masing,” jelas Sofyan.

“Untuk tarif pelanggan golongan sosial khusus seperti rumah sakit milik pemerintah, sekolah atau perguruan tinggi swasta, dan lainnya dengan tarif yakni Rp 1.125 hingga Rp 1.875 sesuai dengan blok konsumsi meter kubik pelanggan,” lanjutnya.

Kemudian, untuk usaha niaga kecil dan besar seperti ruko, sanggar seni, salon, hotel, resto, bengkel dan lainnya, tarif yang ditetapkan dimulai dari Rp 5.350 hingga Rp 7.250 menyesuaikan dengan blok konsumsi kelompok pelanggan.

“Selain itu terdapat pula tarif untuk industri kecil dan industri besar seperti pabrik rumahan, pabrik makanan atau minuman dan lainnya dengan tarif Rp 9.800 per 0-10 meter kubik,” jelas Sofyan.

Pelanggan Makin Dimudahkan

Aplikasi SimpelTKR yang diluncurkan untuk pelanggan Perumdam TKR Kabupaten Tangerang. (Foto: Dok. Humas Perumdam TKR Kabupaten Tangerang)

Meski memiliki tarif air minum paling murah di Banten, nyatanya selama ini pelayanan yang diberikan Perumdam TKR kepada pelanggan sudah super maksimal.

Berbagai terobosan dan berbagai inovasi, berbasis penggunaan teknologi terus diciptakan Perumdam TKR agar pelanggan semakin dimudahkan.

Karenanya wajar, jika dalam lima tahun terakhir Perumdam TKR Kabupaten Tangerang masuk tiga besar BUMD Air Minum dengan kinerja terbaik tingkat nasional.

Perumdam TKR Kabupaten Tangerang juga berturut-turut dinobatkan sebagai BUMD Bintang Lima dalam ajang BUMD Award.

“Kami harus terus bekerja keras, terutama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia, karena di era kemajuan teknologi yang pesat saat ini, tantangan yang kita hadapi semakin kompleks, sehingga harus terus dilakukan terobosan dan berbagai inovasi, terutama penggunaan teknologi digital,” ungkap Sofyan

Salah satu terobosan yang diberikan Perumdam TKR kepada pelanggan adalah Customer Relationship Management (CRM) atau manajemen hubungan pelanggan untuk melayani kebutuhan pelanggan melalui Simpel TKR.

“Saat ini kami sudah mengembangkan Sistem Informasi Pelanggan (Simpel TKR) dan menerapkan Customer Relationship Management (CRM) atau tata kelola hubungan pelanggan berbasis digital. Dengan kedua terobosan tersebut kami pun dapat meningkatkan pelayanan terhadap para pelanggan,” ujar Sofyan.

Simpel TKR bisa diunduh oleh pelanggan di PlayStore dan Apps Store. Fitur–fitur yang dapat dimanfaatkan pelanggan yaitu fitur Daftar Pasang Baru, Pengaduan, Lapor Meter Mandiri, Informasi Tagihan Pelanggan, dan Fitur Pembayaran.

“Melalui aplikasi Simpel TKR , pelanggan dapat melihat terlebih dahulu jumlah tagihan rekening, penyampaian pengaduan, termasuk pendaftaran pemasangan sambungan baru. Selain itu, pelanggan bisa melakukan lapor meter meter mandiri sehingga angka meter dapat dimonitoring secara bersama-sama oleh pelanggan dan pihak Perumdam TKR,” tutur Sofyan.

“Bahkan kami pun mengembangkan fitur Point Reward sebagai penghargaan bagi pelanggan setia Perumdam TKR Kabupaten Tangerang,” imbuhnya.

Ke depannya, Sofyan berharap seluruh pelanggan bisa memanfaatkan aplikasi Simpel TKR yang telah disediakan Perumdam TKR.(ADV)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Woro-woro! Kuota untuk Uji Lab Produk IKM Gratis di Kota Tangerang Masih Tersedia

Berita Tangerang - Pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) di...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Pemkot Banjir Aduan, Skenario Penataan Pasar Sipon Segera Disiapkan

Berita Tangerang - Skenario penataan Pasar Sipon yang berlokasi...