Hasil Sementara POPDA XI Banten 2024, Kontingen Kabupaten Tangerang Raih 64 Medali

Date:

Atlet anggar sedang berlaga pada POPDA XI Banten 2024. Pada cabang olahraga anggar, Kontingen Kabupaten Tangerang berhasil meraih satu emas. Hingga Selasa pagi, 11 Juni 2024, Kontingen Kabupaten Tangerang sudah meraih 64 medali. (FOTO: tangerangkab.go.id)

Berita Tangerang – Hasil sementara Pekan Olahraga Pelajar Daerah atau POPDA XI Banten 2024 hingga Selasa pagi, 11 Juni 2024, Kontingen Kabupaten Tangerang berhasil meraih 64 medali terdiri 22 emas, 22 perak dan 20 perunggu.

Medali emas disumbang oleh cabang olahraga (cabor) di antaranya anggar 1 emas, angkat besi 2 emas, atletik 2 emas, bulu tangkis 1 emas, judo 2 emas, karate 1 emas, menembak 2 emas, pencak silat 3 emas, renang 4 emas, senam 1 emas, 1 emas panjat tebing, 1 emas dayung dan tenis lapangan 1 emas.

Ketua Umum BAPOPSI Kabupaten Tangerang, yang juga Plh. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Tangerang, Karnadi mengaku bangga dengan perjuangan maksimal para atlet POPDA XI Banten 2024 dari Kabupaten Tangerang.

“Apapun hasil akhirnya, kita semua harus bangga kepada mereka (atlet), mengingat mereka sudah mewakili nama Kabupaten Tangerang di ajang ini,” kata Karnadi dilansir laman resmi Pemkab Tangerang.

POPDA IX Banten 2024 telah resmi dibuka Sabtu malam, 8 Juni 2024 di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang.

Perhelatan pesta olahraga pelajar se-Banten ini akan berlangsung dari 8-13 Juni 2024 dengan diikuti delapan kontingen kabupaten dan kota di Provinsi Banten.

Ada 285 nomor/kelas tanding dari 25 cabang olahraga yang akan dipertandingkan dalam POPDA XI Banten 2024.

Tak kurang dari 2.089 atlet, 263 pelatih, 177 asisten pelatih, 89 manager serta 75 official, dari seluruh kota dan kabupaten se-Provinsi Banten berkumpul pada event tahunan ini.

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

    View all posts

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Ingin Lingkungan Kerja di Pemkot Tangerang Bersih dan Produktif, Pj Wali Kota Terbitkan SE Larangan Judi Online

Berita Tangerang - Pemerintah Kota atau Pemkot Tangerang menerbitkan...

Tanda-tanda pada Tubuh Berikut Ini Menunjukkan Kalian terkena TBC, Segera Lakukan Ini!

Berita Tangerang - Tanda-tanda pada tubuh berikut ini menunjukkan...