Polisi Akan Panggil Pemilik Pabrik Petasan yang Terbakar di Kosambi

Date:

Tangerang – Jajaran Polres Metro Tangerang Kota bersama Ditkrimum dan Biddokes Polda Metro Jaya meninjau lokasi kebakaran di gudang petasan di Desa Cengklong, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Kamis (26/10/2017). 

Dalam tinjauannya, Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Harry Kurniawan mengatakan, gudang tersebut merupakan tempat memproduksi kembang api. 

“Pabrik ini adalah PT Panca Buana Cahaya Sukses, dari data kami yaitu PT yang bergerak di bidang kembang api,” kata Harry.

BACA JUGA : Komplek Pergudangan Kosambi Terbakar, Warga Berhamburan

Dirinya mengaku, tengah melakukan pengecekan terhadap korban yang kemungkinan masih berada di dalam wilayah pabrik. 

“Setelah proses pendidinginan selesai, melakukan upaya kemanusiaan kita mencari apakah masih ada korban yang harus dikirim ke rumah sakit, kami dibantu biddokes Polda Metro dan ditkrimum,” ujarnya.

BACA JUGA : Korban Kebakaran di Pergudangan 99 Dibawa ke RSIA Bun Kosambi

Dirinya akan terus berkoordinasi dengan Biddokes dan Ditkrimum Polda Metro Jaya untuk melakukan pendataan dan identifikasi korban. 

“Kami secepatnya melakukan dan mendata korban meninggal dunia, seluruhnya kami kirim ke RS Polri Kramat Jati, yang merasa kehilangan keluarga agar melapor ke Polsek dan Polres untuk nanti akan kita bantu,” tuturnya.

BACA JUGA : Gudang Petasan di Kosambi Terbakar, 20 Orang Dikabarkan Meninggal Dunia

Meski begitu, Kapolres belum dapat memastikan apa penyebab kebakaran. Dirinya mengaku akan memanggil pemilik gudang tersebut. 

“Penyelidikan masih dalam proses penyelidikan, pemiliknya belum ketemu tapi akan kita panggil secepatnya, dari yang terbawah sampai pemilik,” tandasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related