Update Lokasi-lokasi yang Masih Terendam Banjir di Jakarta hingga Sabtu Siang

Date:

c34a654da75e64d3510d85903ee92419
Update lokasi-lokasi yang masih terendam banjir di Jakarta hingga Sabtu siang, 11 Februari 2023. FOTO ILUSTRASI: Perumahan Ciledug Indah 1 saat terendam banjir 2017 lalu (Dok.BantenHits.com)

Berita Jakarta – Hingga Sabtu siang, 11 Februari 2023 jam 12.00 WIB, air masih menggenangi sejumlah lokasi di Jakarta. Seperti diketahui, sejumlah titik di Jakarta terendam banjir menyusul hujan lebat yang melanda kawasan Jakarta dan sekitarnya, Sabtu pagi.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat masih ada empat RT di kawasan Jakarta Barat (Jakbar) yang masih terendam banjir. Selain empat RT, tercatat pula masih ada satu ruas jalan di Jakbar masih kebanjiran.

“Update data banjir atau genangan hingga pukul 12.00 WIB, saat ini menjadi satu ruas jalan tergenang dan empat RT yang ada di wilayah Jakarta,” kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangnnya, seperti dilansir Suara.com, jaringan BantenHits.com.

Genangan tersebut disebabkan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda sebagian wilayah ibu kota tadi pagi.

Berikut rincian RT yang masih tergenang:

Jakarta Barat

Kelurahan Kebon Jeruk

– Jumlah: 3 RT
– Ketinggian: 20 sampai dengan 40 sentimeter
– Penyebab: Curah hujan tinggi dan Luapan Kali Pesanggrahan

Kelurahan Joglo

– Jumlah: 1 RT
– Ketinggian: 10 sentimeter
– Penyebab: Curah hujan tinggi

Jalan tergenang terdapat 1 ruas jalan:

1. Jalan Bangun Nusa Raya RW 03, Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Ketinggian: 10 sentimeter.

Di sisi lain, kawasan yang sudah mulai surut dari genangan yakni:

Jakarta Selatan

1. Kelurahan Ulujami : 1 RT
2. Kelurahan Gunung: 2 RT
3. Kelurahan Grogol Selatan: 2 RT
4. Kelurahan Kebayoran Lama Selatan: 1 RT
5. Kelurahan Pela Mampang: 1 RT
6. Kelurahan Tegal Parang: 1 RT

Jalan tergenang yang telah surut juga tercatat sebanyak 12 ruas jalan, berikut detailnya:

1. Jalan Raya Kebayoran lama (Permata Hijau Suite) RT 01 RW 01, Kel. Sukabumi Utara, Kec. Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

2. Jalan Daud Raya RT06, RW08, Kel. Sukabumi Utara, Kec Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

3. Jalan Bintaro Utama (Depan Masjid Jami Bintaro Jaya), Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

4. Jalan Kemang Raya, Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

5. Jalan Bank RT.06 RW.07, Kelurahan Pela Mampang, Kecamatan, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

6. Jalan Ciledug Raya (Seskoal), Kel. Cipulir, Kec. Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

7. Jalan Kemang Utara IX, Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

8. Jalan Rajawali RT 08 RW 08, Kelurahan Pulogebang, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

9. Jalan H. Sulaiman RT.01 RW.03 ( PHB Sulaiman ), Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur.

10. Jalan Kebon Nanas Selatan I RT.06,01 RW 08 Kel. Cipinang Cempedak, Kec. Jatinegara, Jakarta Timur.

11. Jalan Arabika III Blok W7, RT: 09 RW: 06, Kel. Pondok Kopi, Kec. Duren Sawit, Jakarta Timur.

12. Jalan Cipinang Indah Raya II Kel. Pondok Bambu, Kec. Duren Sawit (Belakang SMAK 7 Penabur), Jakarta Timur.

Sumber: Suara.com

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

    View all posts

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Kesaksian Karyawan saat Pabrik Sendal Jepit di Kampung Cogreg Terbakar

Berita Tangerang - Kebakaran hebat melanda PT Pumas Rotua,...

Program Kesejahteraan Masyarakat di Banten Dinilai Sukses, Pemprov Banten Diguyur ‘Bonus’ Rp 19,6 M

Berita Banten - Program kesejahteraan masyarakat di Banten yang...

Hanya Berselang 3 Jam, Dua Pabrik di Kabupaten Tangerang Berturut-turut Terbakar

Berita Tangerang - Dua pabrik di Kabupaten Tangerang berturut-turut ...

10 Jam Lebih Petugas Pemadam Kebakaran Berjibaku Atasi Kebakaran di Taman Tekno BSD City

Berita Tangsel - Petugas pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam...