Lantang! Begini Momen Relawan Teriakkan Nama Prabowo saat Jokowi Sedang Berpidato

Date:

Suasana saat acara puncak Musyawarah Rakyat (Musra) yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 14 Mei 2023. Pada acara tersebut, relawan lantang meneriakkan nama Prabowo Subianto. Momen tersebut terjadi ketika Presiden Joko Widodo sedang berpidato. (Foto: RCTI+)

Berita Jakarta – Seorang relawan berteriak lantang, “Prabowo!” ketika Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpidato di depan ribuan pendukungnya di Acara Puncak Musyawarah Rakyat (Musra) yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 14 Mei 2023.

Nama Prabowo diteriakkan ketika pidato Jokowi menyinggung soal Bangsa Indonesia yang butuh pemimpin pemberani.

Kala itu, Jokowi dalam pidatonya tengah menyebut bahwa sebagai bangsa yang besar, Indonesia butuh pemimpin yang tepat.

“Bangsa ini bangsa besar penduduk kita sudah 288 juta kurang lebih. Ini negara besar bangsa besar. Dan rakyat kita, rakyat Indonesia butuh pemimpin yang tepat,” kata Jokowi di hadapan ribuan relawan seperti dilansir RCTI+, jaringan BantenHits.com.

Sosok yang tepat untuk memimpin Indonesia, lanjut Jokowi, adalah yang dekat dengan rakyat, dan mau bekerja keras untuk rakyat. Selain itu, pemimpin Indonesia ke depan harus memiliki keberanian.

“Yang paham hati rakyat, yang tahu kebutuhan rakyat, yang mau bekerja keras untuk rakyat. Itu yang dibutuhkan. Dan pemberani yang berani, pemberani demi rakyat,” ujar Jokowi.

Saat itulah, relawan meneriakkan nama Prabowo usai Jokowi menyebut Indonesia butuh pemimpin berkarakter pemberani.

“Prabowo,” ujar relawan yang hadir.

Nama Prabowo Subianto sendiri masuk rekomendasi Musra. Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia telah mencapai pada acara puncak yang digelar di Istora Senayan, Jakarta pada Minggu, 14 Mei 2023.

Dalam agenda yang turut dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia Andi Gani Nena Wea menyampaikan soal hasil Musra yang menjaring tiga nama calon presiden (capres) pilihan Musra.

“Bapak Presiden, Musra telah menjaring tiga calon presiden. Yang pertama, Mas Ganjar Pranowo, yang juga capres PDI Perjuangan. Kedua, Pak Prabowo Subianto, Ketua Umum Gerindra. (Ketiga) Pak Airlangga Hartarto, Ketua Umum Golkar,” kata Andi Gani yang turut disambut oleh teriakan gemuruh peserta Musra.

Sumber : RCTI+

 

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Pesan dari Dua Prajurit Bhayangkara di Timnas U-23 untuk Kawula Muda! 

Berita Sepak Bola - Keberhasilan Timnas U-23 menembus semi...