Zaki Minta Aparat Desa Wujudkan Pemerintahan Berkualitas

Date:

Banten Hits – Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar meminta kepada seluruh aparatur Pemerintah Desa mampu meningkatkan Sumber Daya dan mengembangkan kemampuan untuk menciptakan pemerintahan yang berkualitas.

Hal tersebut disampaikan Zaki saat menghadiri bimbingan teknis (bintek) tentang peningkatan kompetensi perencanaan Rencana Kerja Pemerintahan Desa (RKPDes) bagi 123 Kepala Desa (Kades), di Padang Golf Modern Land, Senin (30/5/2016).

“Bintek ini harus jadi kesempatan berharga bagi aparatur Pemerintah Desa, terutama Kepala Desa untuk mengembakan dan meningkatkan sumber daya aparatur di masing-masing lingkup Pemerintah Desa,” pesan Zaki.

Zaki menjelaskan, bintek yang diprakarsai Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) tersebut harus mampu diimplementasikan guna mewujudkan Pemerintahan Desa yang berkualitas.

“Kepala Desa harus sudah mampu memahami ilmu perencanaan pembangunan untuk membantu dan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya,” jelasnya.

Kepala Apdesi Kabupaten Tangerang, Maskota berharap, bintek tersebut bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin bagi para Kades untuk menyerap seluruh materi terkait dengan pembangunan Desa.

“Jadi harus benar-benar dimanfaatkan, ini kan juga untuk kepentingan masyarakat,” harapnya.

Bintek yang dibagi ke dalam dua kelompok tersebut akan kembali dilakukan pada keesokan harinya. Diharapkan, dengan peningkatan kompetensi perencanaan RKPDes ini, para Kades mampu menyusun rencana kerja yang sesuai dengan koridor pembangunan Pemerintah Kabupaten Tangerang.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related