Warga Miskin di Lebak Hanya 40 Persen yang Mendapat Bantuan PKH

Date:

ILUSTRASI WARGA MISKIN DI LEBAK
Warga miskin di Lebak 2018 berjumlah 106. 232 orang. Dari jumlah tersebut, hanya 40 persen yang mendapat bantuan program keluarga harapan (PKH).(FOTO: Dok.Banten Hits)

Lebak – Dinas SosiaL Kabupaten Lebak mencatat ada 106.232 kepala keluarga miskin di wilayah yang dipimpin Iti Octavia Jayabaya. Dari jumlah keluarga miskin itu, hanya sekitar 48 ribu keluarga yang mendapat bantuan program keluarga harapan (PKH).

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lebak Eka Dharmana mengatakan, jumlah penerima bantuan PKH 2018 sebanyak 48 ribu orang itu, mengalami kenaikan jika dibanding 2017 yang hanya 33 ribu orang.

“Tahun 2017 kuota PKH ada sebanyak 33 ribu. Alhamdulillah bertambah,” kata Eka kepada awak media, Rabu, 28 Maret 2018.

Menurut Eka, meski harus ditambah dengan program jaminan sosial (Jamsos), jumlah kuota penerima bantuan PKH tersebut jelas masih banyak kekurangan jika dibandingkan jumlah keluarga miskin di Kabupaten Lebak.

Eka juga mengakui, beberapa bantuan yang diberikan pemerintah pusat berhasil menurunkan angka kemiskinan di Kabupaten Lebak.

“Sejauh ini angka kemiskinan menurun dari 118 ribu hingga 106 ribu,” ucapnya.

Untuk menghindari konflik saat mendistribusikan bantuan untuk warga miskin di Lebak, Eka menjelaskan, pihaknya tengah mencari solusi.

“Tahun 2019 kita minta untuk tambah lagi, karena memang kuotanya masih jauh untuk terpenuhi,” katanya.

Tahun 2018 ini, sambung Eka setiap keluarga diberikan bantuan melalui PKH sebesar Rp. 1.880.000 setiap KK nya dengan total anggaran berkisar 97 milyar.

“Penerimanya juga harus memiliki kriteria yang sudah ditentukan kementerian,” katanya.

“Kita harap penekanan angka kemiskinan di Kabupaten Lebak bisa terus terjadi,” tambahnya. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related