Transfer Energi Positif Melalui Dongeng

Date:

Banten Hits.com – Transfer energi positif melalui dongeng kepada anak tingkat Sekolah Dasar (SD), Alfamart menggandeng Yayasan Energi Positif untuk mendongeng kepada anak-anak dilima kota berbeda.

Kegiatan dongeng anak negeri bersama Alfamart ini dilakukan dibeberapa sekolah seperti SD Panunggangan 2 Tangerang, SDN 5 Sawangan Depok, SDN Trisula Menteng Jakarta, Sekolah Alam Bogor dan SDN Kota Baru 4 Rawa Bebek Bekasi.

Banten Hits.com – Transfer energi positif melalui dongeng kepada anak tingkat Sekolah Dasar (SD), Alfamart menggandeng Yayasan Energi Positif untuk mendongeng kepada anak-anak dilima kota berbeda.

Kegiatan dongeng anak negeri bersama Alfamart ini dilakukan dibeberapa sekolah seperti SD Panunggangan 2 Tangerang, SDN 5 Sawangan Depok, SDN Trisula Menteng Jakarta, Sekolah Alam Bogor dan SDN Kota Baru 4 Rawa Bebek Bekasi.

“Tujuan kegiatan ini untuk mendidik anak Indonesia melalui dongeng, sehingga mereka memiliki kepercayaan diri yang kuat dan menciptakan iklim pergaulan sebaya yang positif,” kata Nur Rachman, Corporate Communication General Manager Alfamart, Selasa (29/4/2014).

Adapun tema yang diangkat dalam kegiatan ini antara lain kedisiplinan, hemat, cinta alam, rajin belajar dan kesetiakawanan.

“Dengan dongeng kami berharap bisa mentransfer energi positif kepada anak, dengan menggugah prilaku baik, disiplin, peduli, hormat dan hal-hal yang diceritakan dalam dongeng dapat memperbaiki prilaku anak yang saat ini mulai terkontaminasi dengan kemajuan teknologi yang tidak proporsional dengan umur anak,” kata Kak Iman, pendongeng anak yang sudah terkenal di Indonesia.

Saat mendongeng dihadapan puluhan anak kelas 4 dan 5 SD Panunggangan 2 Tangerang terlihat suasana yang hidup, siswa dengan serius menyimak dongeng sarat makna yang disampaikan Kak Iman.

Tawa lepas, hingga terpingkal-pingkal terdengar dari anak-anak saat Kak Iman melakukan leluconnya, dan suasana haru penuh tangis pun pecah saat Kak Iman membawakan sebuah cerita yang menggugah anak-anak dengan mengingatkan kesalahan-kesalahan yang pernah dilakukannya kepada orang tua, guru yang harus diperbaiki dimasa depan.

“Iya saya pernah enggak nurut sama mama, saya pernah berbohong dan pernah pulang malam,” kata Fadiel salah satu siswa dihadapan teman-temannya sambil sesegukan menyadari kesalahannya.

Dengan lembutnya sang pendongeng mengajak anak-anak untuk memperbaiki diri dimasa datang dan tidak kembali melakukan hal yang sama.

Sementara itu, Founder Yayasan Energi Positif, Imaduddin mengatakan pihaknya menyambut baik kerjasama dengan Alfamart, melalui kegiatan ini ia berharap dapat menghidupkan kembali budaya mendongeng.

“71 persen komunikasi verbal menentukan masa depan anak, maka sudah seharusnya kita terus memberikan energi positif, pemahaman budi pekerti, kesetiakawanan, kemanusiaan kepada anak sejak dini, yang salah satunya dengan dongeng,” tuturnya.

Dengan Dongeng kata Imaduddin memang hanya sesaat, akan tetapi biasanya dongeng akan melekat dalam fikiran anak untuk jangka waktu yang lama. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Setelah Sebatik Merambah Pasar Taiwan hingga Belanda, Kini Giliran Sepatu Lokal ‘Dorks’ Diekspor ke Senegal

Berita Tangerang - Sepatu-sepatu lokal di Kabupaten Tangerang yang...

Kata Pejabat Kemenko Perekonomian dan Bank Indonesia soal Inflasi dan Digitalisasi di Banten

Berita Banten - Tim Pengendalian Inflasi Daerah atau TPID...

Emang Boleh Ada Bolen Selegit ‘Ovenin’ Buatan Sri?

Berita Tangerang - Sri Yuningsih memberikan garansi tentang keunggulan...

bank bjb Kembali Dipercaya Jadi Penempatan RKUD Kota Tangsel

Berita Tangsel - bank bjb kembali dipercaya sebagai tempat...