Jenguk Korban Kebakaran Kosambi, Zaki : Kita Akan Kroscek Pabrik yang Rentan Kebakaran

Date:

Tangerang – Bupati Kabupaten Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar menjenguk para korban kebakaran yang terjadi di Desa Cengklong Kabupaten Tangerang. Zaki menjenguk para korban di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Tangerang, Kamis (26/10/2017).

Melihat kasus ini, Zaki mengaku akan memeriksa kembali pabrik-pabrik di Kabupaten Tangerang yang rawan kecelakaan kebakaran.

“Kita akan kroscek lagi pabrik-pabrik yang rentan kecelakaan,” ujar Zaki.

BACA JUGA : Korban Tewas Kebakaran Gudang Petasan di Kosambi Bertambah Jadi 47 Orang

Tidak hanya pabrik kembang api, pabrik-pabrik yang berpotensi kecelakaan kebakaran akan diperiksa.

“tidak hanya pabrik kembang api saja,  pabrik tiner, pabrik cat, terminal pengisian tabung, yang sseperti ini kita kroscek lagi,” jelas zaki.

BACA JUGA : Polisi Terjunkan Tim Gegana Deteksi Bahan Peledak di Gudang Petasan

Pabrik-pabrik yang akan diperiksa tentunya akan diberi pengarahan serta himbauan untuk menjaga keamanan.

“seluruh pabrik yang rentan akan kecelakaan akan kita himbau untuk dijaga keamanannya,” tambah zaki.

Sebelumnya, sebuah kebakaran terjadi di Kompleks Pergudangan 99, Jalan Salembaran Jaya, Desa Cengklong, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Kamis (26/10/2017). Kebakaran tersebut diduga berasal dari sebuah gudang petasan.

Dalam kebakaran tersebut, jumlah korban yang tewas mencapai 47 orang dan luka-luka sebanyak 46 orang.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related