Terekam CCTV, Pencuri Helm di Parkiran Gedung Pemkab Serang Diamankan

Date:

Pencuri di Gedung Pemkab Serang
Pencuri helm di parkiran gedung Pemkab Serang diberikan hukuman push-up oleh Satpol PP

Serang – Pencuri helm yang beraksi di parkiran gedung Pemkab Serang tak bisa mengelak saat petugas Satpol PP menunjukkan rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi pencurian yang ia lakukan bersama rekannya.

Diduga, AG (18) dan EAK (30) merupakan pelaku yang kerap kali mencuri helm milik pegawai dan tamu di parkiran gedung pemerintah daerah tersebut.

“Kita interogasi dan perlihatkan rekaman CCTV, akhirnya pelaku mengakui perbuatannya,” ujar Kasi Kerja Sama Pengamanan Keputusan Kepala Daerah Satpol PP Kabupaten Serang, Iwan Firmansyah, Rabu (4/4/2018).

AG dan EAK datang dengan masing-masing mengendari sepeda motor. Setelah mendapat helm yang diincar, keduanya kabur. Sementara satu sepeda motor ditunda. Petugas yang melihat aksi keduanya dari monitor CCTV bergegas menggembok roda sepeda motor pelaku. Saat AG kembali, petugas langsung mengamankan dan memperlihatkan rekaman CCTV.

“Kita berikan hukuman push-up dan jalan jongkok. Apakah akan dilaporkan ke pihak berwajib, itu bagaimana pemilik helm saja. Kami hanya mensterilkan lingkungan dan mengamankan,” tuturnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...