Luncurkan SMS Center, Pemkab Pandeglang “Kebanjiran” Aduan soal Infrastruktur

Date:

Banten Hits – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang melalui Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkomifo) meluncurkan SMS center pada 26 April 2016. Tujuannya, untuk menampung aspirasi masyarakat dan membuka layanan aduan publik, sehingga warga bisa menyampaikan aduan pelayanan publik dan informasi lainnya melalui SMS 082311605555.

SMS Center ini merupakan salah satu terobosan kepimpinan Irna Narulita dan Tanto Warsono Arban. Selanjutnya, Pemkab Pandeglang juga akan mengoptimalkan teknologi informasi untuk semakin memudahkan pelayanan kepada masyarakat di Kota Santri.

Kabid Kominfo Dishubkominfo Kabupaten Pandeglang Tubagus Nandar Suhendar mengatakan, aduan yàng disampaikan masyarakat akan disampaikan kepada instansi terkait. Hingga saat ini, aduan didominasi soal infrastruktur, disusul pelayanan kesehatan, ketertiban umum dan penerangan jalam umum (PJU).

“Aduan yàng paling banyak itu di bidang infrastruktur, terus pelayanan kesehatan, ketertiban Umum seperti razia minuman keras (miras), dan PJU,” jelas Nandar kepada Banten Hits, Rabu (25/5/2016).

“Kalau PJU tinggal kita tindaklanjuti ke kepala dinasnya, dan langsung ditindaklanjuti karena PJU sekarang masuk di Dishubkominfo,” sambungnya.

Salah seorang operator SMS center Aldi mengatakan, operator tidak pernah sepi menerima aduan dari masyarakat, bahkan di waktu libur pun selalu saja ada warga yàng mengirimkan SMS aduan.

“SMS aduan itu tidak pernah sepi setiap harinya, bahkan hari libur pun ada saja masyarakat yàng menyampaikan aduannya,” ungkapnya.

Menurutnya, rata-rata jumlah aduan di hari biasa mencapai lebih dari sepuluh SMS aduan, namun SMS aduan yàng paling banyak masuk hari Senin mencapai lebih dari dua puluh SMS aduan.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...