Susuri Sawah dan Perkebunan, Polsek Cibadak Sebar Beras untuk Warga Miskin di Pinggiran

Date:

Kapolsek Cibadak, IPTU Indik Rusmono (kanan) saat foto bersama usai menyerahkan bantuan sembako untuk keluarga tak mampu di Cibadak. (Istimewa)

Lebak- Sikap Tak kenal lelah terus dipertontonkan Polsek Cibadak, Polres Lebak dalam melawan Covid-19. Bagaimana tidak, para anggota korps bhayangkara itu 24 jam berjibaku untuk menjaga keamanan masyarakat.

Meski di bulan suci ramadhan para pengayom masyarakat ini tetap semangat menjalankan tugasnya. Mulai dari menjaga pos perbatasan sampai bagi-bagi sembako untuk masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19.

Teranyar ini, Polsek Cibadak kembali beraksi membantu masyarakat. Dikomandoi IPTU Indik Rusmono, para anggota Polri bergerak secara menyebar dari pintu ke pintu untuk membagikan sembako.

Bergerak menuju Desa Asem Margaluyu, Taruna Akademi Kepolisian (AKPOL) tahun 2013 ini menyusuri sawah dan hutan dengan berjalan kaki. Tujuannya agar paket sembako yang dibawanya bisa sampai secara langsung kepada warga yang membutuhkan.

“Ini bentuk kepedulian kita untuk warga kurang mampu yang terdampak Covid-19, kita bagi-bagi sembako,”kata Indik saat dihubungi BantenHits.com, Jumat, 1 Mei 2020.

Dipilihnya warga pinggiran, kata Indik, menyusul terbitnya instruksi Kapolres Lebak AKBP Firman Andreanto yang menginginkan agar polsek jajaran menyalurkan bantuan secara langsung door to door.

“Jadi memang kita cari warga yang tinggal di pelosok, akses sulit ditempuh,”katanya.

Tak hanya menyalurkan bantuan, Indik mengaku juga telah memberikan edukasi mengenai cara melawan Covid-19 mulai dari menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Social Distance dan membatasi aktivitas di luar rumah.

“Memang bantuannya tidak seberapa, kami berharap ini bisa membantu dan bermanfaat,”harapnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Disnakertrans Kabupaten Serang Tingkatkan Pelayanan Berbasis Digital

Berita Serang - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans)...

Adakah yang Lebih Nyaman dan Meriah dari Nobar Timnas U-23 di Taman Elektrik Kota Tangerang?

Berita Tangerang - Ribuan warga Kota Tangerang datang menyemut...