Mall Terus Diserbu Pengunjung

Date:

Banten Hits.com – Ramadhan akan segera berakhir kurang dari sepekan, akan tetapi aktivitas dibeberapa pusat perbelanjaan masih terasa meriah. Sebagian masyarakat yang tidak kembali kekampung halaman kini disibukkan dengan mempersiapkan segala keperluan menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri 1434 H.

Seperti kemeriahan yang terjadi di Super Mall Lippo Karawaci, hiruk pikuk para pengunjung amat terasa, para pengunjung begitu terlihat antusias menyambangi satu persatu toko ataupun stand produk fashion guna memenuhi kebutuhan hari raya.

Banten Hits.com – Ramadhan akan segera berakhir kurang dari sepekan, akan tetapi aktivitas dibeberapa pusat perbelanjaan masih terasa meriah. Sebagian masyarakat yang tidak kembali kekampung halaman kini disibukkan dengan mempersiapkan segala keperluan menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri 1434 H.

Seperti kemeriahan yang terjadi di Super Mall Lippo Karawaci, hiruk pikuk para pengunjung amat terasa, para pengunjung begitu terlihat antusias menyambangi satu persatu toko ataupun stand produk fashion guna memenuhi kebutuhan hari raya.

Siska Fitriani (20), salah satu penjaga Kasir Departement Store menjelaskan, lonjakan pengunjung sudah mulai terjadi sejak Kamis (1/8/2013) lalu, dan hingga saat ini masih terus dirasakan sehingga membuat dia dan rekan-rekannya kewalahan menghadapi para konsumen yang berburu baju untuk lebaran.

” Peningkatan pengunjung bisa mencapai 200 persen dan itu membuat kita agak sedikit kewalahan,” ujarnya pada Banten Hits, Senin (5/8/2013).

Sementara itu, Sendy (25) salah satu pengunjung mengaku harga baju semakin murah bila mendekati hari raya, setiap produk di Mall tersebut bersaing meraih konsumen dengan memberikan harga murah dengan berbagai tawaran discount yang menggiurkan.

“Biasanya kalau mendekati lebaran begini harga makin murah kisarannya 50 ribu sampai 100 ribu, kualitasnya juga bagus-bagus,” akunya.

Akibat banyaknya pengunjung yang berburu berbagai kebutuhan lebaran, tak elak membuat areal parkir pun penuh terisi oleh kendaraan, baik kendaraan roda dua maupun roda empat. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Setelah Sebatik Merambah Pasar Taiwan hingga Belanda, Kini Giliran Sepatu Lokal ‘Dorks’ Diekspor ke Senegal

Berita Tangerang - Sepatu-sepatu lokal di Kabupaten Tangerang yang...

Kata Pejabat Kemenko Perekonomian dan Bank Indonesia soal Inflasi dan Digitalisasi di Banten

Berita Banten - Tim Pengendalian Inflasi Daerah atau TPID...

Emang Boleh Ada Bolen Selegit ‘Ovenin’ Buatan Sri?

Berita Tangerang - Sri Yuningsih memberikan garansi tentang keunggulan...

bank bjb Kembali Dipercaya Jadi Penempatan RKUD Kota Tangsel

Berita Tangsel - bank bjb kembali dipercaya sebagai tempat...