Festival Krakatau; Melestarikan Budaya Nasional dan Lokal

Date:

Banten Hits.com – Wajah Indonesia dengan kekayaan ragam budaya di dalamnya, menjelma di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman, Kota Cilegon, tepatnya di depan kantor Wali Kota Cilegon, Jumat (5/12/2014).

Di sepanjang jalan itu, ratusan warga berjalan beriringan mengenakan beragam pakaian adat di seluruh Indonesia. Mereka juga berlenggak-lenggok menampilkan tarian adat dari berbagai daerah.

Banten Hits.com – Wajah Indonesia dengan kekayaan ragam budaya di dalamnya, menjelma di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman, Kota Cilegon, tepatnya di depan kantor Wali Kota Cilegon, Jumat (5/12/2014).

Di sepanjang jalan itu, ratusan warga berjalan beriringan mengenakan beragam pakaian adat di seluruh Indonesia. Mereka juga berlenggak-lenggok menampilkan tarian adat dari berbagai daerah.

Ada tarian gending sriwijaya yang ditampilkan oleh perwakilan dari daerah Palembang, Sumatera Selatan; tarian tor-tor yang merupakan tarian khas Batak ditampilkan dari perwakilan Sumatera Utara; sementara untuk Kota Cilegon sendiri yang merupakan tuan rumah dalam kegiatan festival ini menampilkan kesenian debus dan pencak silat.
 
Kegiatan pawai kebudayaan yang digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Cilegon itu bertajuk Festival Krakatau. Kegiatan ini digelar untuk melestarikan seni budaya daerah di Indonesia, juga budaya lokal yang ada di Banten.

Wartawan Banten Hits.com Iyus Lesamana melaporkan, Festival Krakatau itu disambut antusiasme warga. Mereka memadati sepanjang Jalan Jenderal Sudirman tempat pawai kebudayaan digelar.

Ida Nurlela, salah seorang warga Cilegon, mengaku sengaja datang ke Festival Krakatau karena tertarik dengan kegiatan yang baru pertama kali digelar di Kota Cilegon ini.

“Kayaknya baru tahun ini dilaksanakan. Sungguh luar biasa seperti daerah-daerah lain (festival ini). Kalo daerah lain sudah dari dulu, Cilegon baru kali ini. Harapannya kegitan seperti ini terus berlanjut, serta lebih menarik dan bagus lagi,” katanya.
 
Sementara,  Sekertaris Daerah Kota Cilegon Abdul Hakim Lubis yang berkesempatan untuk membuka acara mengatakan, supaya tujuan melestarikan budaya nasional dan lokal terwujud, maka Pemerintah Kota Cilegon berencana akan menggelar Festival Krakatau secara tahunan.

”Bagaimana kita upayakan melestarikan budaya nasional dan lokal kita. Bahwa event ini akan kami jadiakan event nasional. Tahun depan masyarakat dan peralatan yang tampil merupakan asli dari daerah yang kita undang nanti. Dan pada tiap tahun kita akan membuat satu kalender di dalam rangka melestarikan budaya Cilegon dan budaya Nusantara,” jelasnya. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mau Tahu Ragam Produk Batik Khas Kota Tangerang? Datanglah ke Kampung Batik Kembang Mayang!

Berita Tangerang - Bagi Anda yang ingin mengetahui ragam...

Mengenal Golok Sulangkar Khas Baduy yang Mematikan: Hanya Bisa Dimiliki ‘Orang-orang Terpilih’

Lebak- Kekayaan alam dan budaya baduy memang seksi untuk...

Akhir Pekan Ala Aleg PKS Banten, Blusukan ke Wilayah Pelosok Lebak hingga Turun Ronda

Lebak- Iip Makmur, Anggota DPRD Provinsi Banten memutuskan untuk...

KPJ Rangkasbitung Rilis Lagu saat Pandemi Corona, Judulnya ‘Jangan Mudik Dulu’

Lebak- Kelompok Penyanyi Jalan (KPJ) Rangkasbitung merilis sebuah lagu...