Terminal 3 Bandara Soetta Siap Beroperasi, AP II Siapkan 130 Petugas

Date:

Banten Hits – Jelang dioperasikannya Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. PT Angkasa Pura (AP) II mengaku akan menyiapkan 130 petugas.

Puluhan petugas tersebut, guna membantu para calon penumpang yang akan menuju ke terminal anyar di Indonesia tersebut.

“Nantikan masih bingung ya, turun dimana, cek-in dimana. Makanya kami tambah 130 orang karyawan yang disebar di setiap pintu,” tutur Direktur Pelayanan dan Fasilitas AP II, Ituk Herarindri, Sabtu (6/8/2016).

BACA: 9 Agustus, Terminal 3 Ultimate Bandara Soetta Beroperasi

Para petugas itu akan mengenakan pakaian khusus agar mudah dilihat oleh pengunjung terminal 3. Seperti, memakai topi orange dan kaos putih. Mereka akan disebar di tiap pintu kedatangan dan keberangkatan yang ada di terminal tersebut.

“Jadi calon penumpang atau penumpang yang baru turun dari pesawat tidak akan nyasar. Wajar saja, mereka kan baru saja menginjakan kaki di terminal 3, makanya akan kami bantu,” kata Ituk.

Seperti diketahui, pengoperasian terminal 3 akan dilakukan pada Selasa (9/8/2016) dini hari, atau tepat pukul 00.01 WIB. Diprediksi, penerbangan Garuda Indonesia tujuan domestik akan diberangkatkan sekitar pukul 00.21 WIB.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...