Diserang Isu PKI, PDIP: Itu Alat Propaganda untuk Raih Kekuasaan

Date:

Tangerang – Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan membantah keras jika dikait-kaitkan dengan Partai Komunis Indonesia (PKI) dan ideologi yang dianutnya. Isu PKI dan komunis memang kerap menyerang partai besutan Megawati Soekarno Putri ini, terutama jelang pilkada.

 

“PDI Perjuangan merupakan partai yang tidak mentolerir adanya paham komunisme maupun paham-paham yang merongrong Pancasila,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang, Hendri Zein, kepada awak media, di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang, Selasa (7/2/2017).

Partai berlambang banteng moncong putih ini justru menilai, isu oleh pihak-pihak yang tak bertanggung jawab tersebut sengaja dihembuskan dengan tujuan meraih kekuasaan, terutama pada saat momen pilkada sekarang.

“Isu ini dijadikan alat propaganda oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk meraih kekuasaan tertentu,” tuding Hendri.

Terkait pengakuan salah satu kader PDI Perjuangan, Ribka Tjiptaning yang mengakui bahwa dirinya merupakan keturunan anggota PKI melalui sebuah buku yang pernah ditulisnya, Hendri mengaku partainya tak mempersoalkan hal tersebut.

“Tidak ada masalah, itu hak pribadi seseorang. Itu menunjukkan keberanian dia (Ribka-red) mengakui dia anak seorang PKI, tapi bukan berarti hal itu tanda kebangkitan PKI apalagi dikaitkan dengan PDI Perjuangan,” tegasnya.

Menurutnya, jika PDI Perjuangan meminta klarifikasi kepada Ribka, maka hal itu dianggap menekan kebebesan seseorang. Bahkan kata Hendri, tak menutup kemungkinan keturunan anggota PKI juga berada di partai selain PDI Perjuangan.

“Mungkin tidak hanya di PDI Perjuangan, mungkin ada di partai lain. Hanya persoalannya tidak berani mengakui,” tandasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Wahidin Halim: Saya Wakafkan Diri untuk Rakyat Banten

Serang - Wahidin Halim (WH)-Andika Hazrumy resmi menjabat gubernur...

Rano Karno Siap Bantu Pemerintahan WH-Andika

Serang - Mantan Gubernur Banten Rano Karno menghadiri sertijab...

Dilantik, Wahidin Halim-Andika Hazrumy Resmi Gubernur dan Wakil Gubernur Banten

Jakarta - Wahidin Halim-Andika Hazrumy resmi dilantik menjadi gubernur...

Sore Ini, Jokowi Lantik Wahidin Halim-Andika Hazrumy

Jakarta - Wahidin Halim (WH)-Andika Hazrumy, sore ini akan...