Diduga Korsleting Listrik, Rumah dan Uang Rp 200 Juta Ludes Terbakar di Lebak

Date:

Lebak – Diduga korsleting listrik, satu buah rumah milik Selaeni. warga Kampung Cileuweung, Desa Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, habis dilalap sijago merah, Rabu (1/11/2017) sekitar pukul 10.25 wib.

Selain meluluh lantakan seisi rumah, konon uang tunai sebesar Rp 200 juta milik Sulaeni yang disimpan dalam lemari pakaian juga ikut terbakar.

Informasi yang dihimpun Banten Hits di lokasi, musibah kebakaran itu pertama kali diketahui oleh Supriadi, seorang tukang bangunan yang sedang bekerja memasang kusen di kediaman Sulaeni.

“Api tiba-tiba saja terlihat membesar dari atas loteng,dan saya langsung loncat minta pertolongan,” ujar Supriadi saat ditemui di lokasi.

Sementara itu, Sulaeni terlihat shock menyaksikan kediamanya sudah ludes dilalap si jago merah.

“Saya ngga tau kenapa rumah saya terbakar, karena baru saja saya tinggal sebentar menjemput anak ke sekolah.Namun, tiba tiba ada tetangga yang nyusul, mengabari jika rumah saya terbakar,” terangnya.

Mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Lebak yang datang ke lokasi, sudah mendapati rumah korban. Kendati demikian, petugas tetap berupaya memadamkan api agar tidak merambat ke rumah lainnya yang berdekatan dengan rumah yang terbakar.

“Meski api sudah mengecil, tapi kita tetap melakukan pemadaman secara tuntas,agar tidak merambat ke rumah lainnya,” kata Madlias petugas Damkar Lebak.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...