Viral Siswa-siswa PAUD di Serang Melongo Pintu Kelas Disegel Pria Ngaku Pemilik Lahan

Date:

20210927 120900
Seorang Pria yang Mengaku Sebagai Ahli Waris Menyegel PAUD Tunas Harapan, Kabupaten Serang. (Tangkapan Layar Vidio)

Serang – Sebuah vidio seorang pria menyegel pintu masuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) viral di media sosial. Vidio ini diunggah oleh akun instagram @tangerang.terkini.

Peristiwa dalam vidio dinarasikan terjadi di PAUD Tunas Harapan, Kampung Kebon Jaya, Desa Kendayakan, Kecamatan Kragilan, Serang, Banten.

“Beredar video anak-anak PAUD Tunas Harapan di Kampung Kebon Jaya, Desa Kendayakan, Kecamatan Kragilan tidak bisa belajar karena sekolah mereka disegel oleh pihak yang mengaku sebagai pemilik lahan,” tulis akun instagram @tangerang.terkini yang dikutip BantenHits.com, Senin 27 September 2021.

Dalam vidio terlihat seorang pria berbaju hitam dan celana putih menyegel pintu masuk menggunakan kayu yang dipaku.

Di belakang pria tersebut terlihat siswa-siswi PAUD berseragam serba merah terlihat hanya bisa melongo saat melihat aksi si pria yang mengaku sebagai pemilik lahan.

BantenHits.com masih berupaya melakukan klarifikasi terkait vidio viral tersebut.

Editor : Darussalam Jagad Syahdana

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

    View all posts

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Sudah 380 Mahasiswa di Kota Tangerang Dapat Bansos Mahasiswa yang Digelontorkan Dinsos sepanjang 2024

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengungkapkan, sudah...

Ssstt.. Banyak yang Seru Nih di Tangcity Mall saat Libur Nataru 2024 Nanti, Yuk Kepoin Event-eventya!

Berita Tangerang - Berbagai event menarik telah disiapkan TangCity...

Kota Tangerang Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi, Posko Pelayanan 24 Jam Disiapkan PMI

Berita Tangerang - Palang Merah Indonesia atau PMI Kota...