46 Ribu Rumah Penerima Bansos Bakal Dilabelisasi Dinsos Pandeglang

Date:

Kepala Dinsos Pandeglang, Nuriah saat Foto Bersama dengan pihak ketiga yang bakal melakukan labelisasi. (BantenHits.com/Samsul Fatoni)

Pandeglang – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pandeglang bakal melebeliasi 46 ribu rumah penerima bantuan sosial (Bansos) BPNT, PKH dan RTLH.

Kepala Dinsos Pandeglang, Nuriah mengatakan, tujuan labelisasi rumah penerima bansos untuk mendorong masyarakat melakukan graduasi secara mandiri.

“Labelisasi setelah launching akan segera dilakukan sebanyak 46 ribu rumah penerima bantuan sosial,” ungkap Nuriah saat launching Labelisasi di salah satu hotel di Pandeglang, Selasa 21 Desember 2021.

Menurut Nuriah, proses labelisasi rumah warga penerima bansos tersebut bakal diakukan oleh pihak ke tiga dalam hal ini pihak nya melibatkan relawan Boedak Saung.

Dikatakannya, anggaran yang disiapkan untuk labelisasi persatu rumah dibiayai sebesar Rp 2500, dengan total rumah secara keseluruhan sebanyak 46 ribu.

“Pembiayaan 1 rumah Rp 2500 untuk lebelisasi. Data-data juga sudah saya serahkan tinggal dibagi per zona saja,” katanya.

Sejauh ini lanjut Nurah, pihaknya baru bisa melakukan labelisasi untuk dua zona yang ada di Kabupaten Pandeglang.

“Tidak bisa secara keseluruhan baru bisa melakukan untuk 2 zona. Nanti akan dilanjutkan secara berkesinambungan,” ujarnya.

Editor : Engkos Kosasih

 

Author

  • Samsul Fatoni

    Samsul Fatoni memulai karier jurnalistik di sejumlah media massa mainstream di Banten. Pria yang dikenal aktivis semasa kuliah ini memutuskan bergabung BantenHits.com karena ingin mendapatkan tantangan dalam berkarya.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ada PJU Mati di Kota Tangerang? Hubungi Kontak-kontak Ini Agar Cepat Ditangani!

Berita Tangerang - Buat warga yang mendapati lampu penerangan...

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...