Polres Tangerang Kerahkan Ratusan Personel Kawal Massa Aksi 112

Date:

Tangerang – Kepolisian Resort Kota (Polresta) Tangerang menetapkan siaga I jelang Aksi 112 yang akan berlangsung di Jakarta, Sabtu (11/2/2017). Informasi yang diperoleh, ribuan massa dari wilayah Tangerang diprediksi akan bergerak menuju ibu kota.

 

Wakapolresta Tangerang, AKBP Ma’mun mengatakan, pihaknya telah melakukan berbagai persiapan untuk mengawal keberangakatan massa aksi yang akan menuju Jakarta besok.

“Ya, kita siaga 1, setidaknya 300 personel akan kita kerahkan,” ujar Ma’mun, Jumat (10/2/2017).

Personel akan mulai melakukan pengamaman sejak pukul 00.00 WIB. Ratusan personel akan di sebar ke sejumlah titik guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kita mengantisipasi dan mencegah adanya tindakan yang berpotensi mengganggu ketertiban dan kenyamanan masyarakat,” ujarnya.

Meski tidak bermuatan anarkis, namun kericuhan bisa saja berpotensi terjadi, sehingga diperlukan antisipasi untuk menjaga keamanan, terutama saat massa aksi mulai bergerak.

“Kita tidak menginginkan ada hal-hal yang tidak kita inginkan,” terang Ma’mun.

Meski demikian, pihaknya tetap mengimbah agar warga tak perlu ke Jakarta.

“Sesuai arahan, memang seharusnya tidak usah berangkat ke Jakarta. Kita berdoa dan istigasah saja di wilayah masing-masing,” harapnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...

Tak Ada Kabupaten Tangerang, Ini Wilayah-wilayah yang Jago Inovasi Pelayanan Publik di Banten!

Berita Banten - Wilayah-wilayah di Banten ini layak diapresiasi....