Pantau Proyek, Arief Minta Pengerjaan Tak Asal-asalan

Date:

Arief R. Wismansyah Pantau Proyek
Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah meminta setiap proyek dikerjakan dengan benar. Hal itu disampaikan Arief saat meninjau sejumlah proyek pembangunan sekolah dasar dan gedung MUI Kecamatan Pinang. (Banten Hits/Maya Aulia)

Tangerang – Bersama wakilnya di sela-sela kegiatan bersepeda, Wali Kota Tangerang Arief. R. Wismansyah memantau sejumlah proyek pembangunan, Jumat (14/9/2018).

“Kebetulan Jumat rutin bersepeda, sekaligus mantau pembangunan gedung MUI, sekolah, yang masih on schedule,” kata Arief.

Adapun pembangunan sekolah yang ditinjau Arief di antaranya, SDN Kunciran 3, SDN Panunggangan 10, SDN Panunggangan 4, SDN Bojong 1, dan SDN Bojong 3.

“Kami ingin memastikan pembangunan berkualitas dan dapat dinikmati masyarakat. Makanya saya maunya ini benar, tidak asal-asalan,” ucap Arief menekankan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).

Wali kota berharap, pembangunan dapat selesai sesuai target agar bisa segera dinikmati masyarakat.

“Mudah-mudahan bisa segera rampung,” imbuhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...