Tarif Tol Tangerang-Merak Diskon 20 Persen Selama Lebaran

Date:

Banten Hits – Selama arus mudik Lebaran, tarif Jalan Tol Tangerang-Merak didiskon 20 persen. Namun, potongan harga ini hanya berlaku untuk masyarakat yang menggunakan alat pembayaran elektronik yang bekerjasama dengan bank tertentu.

“e-Toll, e-Money, GazzCard dan IndoMartCard langsung dapat potongan 20 persen,” kata Direktur Teknik dan Operasi MMS, Sunarto Sastrowiyoto, Jumat (1/7/2016).

Menurutnya, program potongan harga ini hanya berlaku selama arus Lebaran. Mulai dari H-3 pukul 00.00 WIB, hingga H+3 Lebaran pukul 24.00 WIB.

Dengan adanya potongan harga ini, Sunarto mengaku, penggunaan kartu prabayar akan meningkat hingga 18 persen. Tak hanya itu, pengguna tol akan terbebas dari macet, sebab penggunaannya di gardu tol tidak akan memakan banyak waktu.

“Kami berharap dengan pemberian potongan tarif ini, pengguna jalan semakin merasakan kenyamanan dalam perjalanan menyambut Lebaran khususnya di tol Tangerang–Merak,” kata Sunarto.

MMS melakukan sosialisasi pemberlakuan diskon tarif tol melalui 9 unit Variable Message signs (VMS) MMS yang terpasang pada jalur utama di sepanjang tol Tangerang-Merak.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Setelah Sebatik Merambah Pasar Taiwan hingga Belanda, Kini Giliran Sepatu Lokal ‘Dorks’ Diekspor ke Senegal

Berita Tangerang - Sepatu-sepatu lokal di Kabupaten Tangerang yang...

Kata Pejabat Kemenko Perekonomian dan Bank Indonesia soal Inflasi dan Digitalisasi di Banten

Berita Banten - Tim Pengendalian Inflasi Daerah atau TPID...

Emang Boleh Ada Bolen Selegit ‘Ovenin’ Buatan Sri?

Berita Tangerang - Sri Yuningsih memberikan garansi tentang keunggulan...

bank bjb Kembali Dipercaya Jadi Penempatan RKUD Kota Tangsel

Berita Tangsel - bank bjb kembali dipercaya sebagai tempat...