Distanak Lebak Temukan Hewan Kurban Sakit

Date:

Banten Hits – Petugas Dinas Peternakan (Distanak) Kabupaten Lebak menemukan, sejumlah hewan kurban yang dijual dalam kondisi sakit. Hewan kurban sakit ditemukan setelah petugas melakukan pemeriksaan terhadap hewan kurban yang berada di lapak-lapak milik penjual di Kota Rangkasbitung dan sekitarnya.

 

Kepala Bidang Kesehatan Distanak Lebak, Anmurza mengatakan, penyakit yang ditemukan pada hewan kurban adalah penyakit mata. Anmurza menjelaskan, penyakit yang disebabkan karena faktor perjalanan tersebut tidak membahayakan saat dikonsumi masyarakat.

“Hanya satu dua saja yang ditemukan penyakit. Itu pun hanya sakit mata karena perjalanan,” kata Anmurza, Senin (29/8/2016).

Terhadap hewan kurban yang aman dan terbebas dari penyakit, Distanak memberikan tanda berupa kalung sehat. Hal ini kata Anmurza untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat saat memilih hewan kurban.

“Sudah delapan kecamatan yang telah dilakukan pengawasan, dan saat ini tim berada di Cileles, Gunung Kencana, Bojongmanik dan Cirinten,” ujarnya.

Distanak memastikan, seluruh hewan kurban di Lebak layak untuk disembelih dan dikonsumsi.

“Kita imbau konsumen, majelis taklim, dan DKM yang akan menyembelih hewan kurban agar memotong dengan benar sesuai surat edaran yang telah disebarkan,” tutupnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related