Naik Becak, Pejabat di Lebak Ramai-ramai Berburu Bahan Pembuat Kari

Date:

Lebak – Puluhan pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak ramai-ramai ke pasar tradisional Rangkasbitung, Jumat (18/8/2017).

Bukan untuk sidak bahan-bahan kebutuhan pokok, para pejabat ini tengah mengikuti lomba belanja bahan-bahan pembuat kari ayam yang digelar panitia Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-72.

Menaiki becak, puluhan pejabat tersebut dibekali uang Rp100 ribu untuk berburu bahan-bahan pembuat kari yang biasanya menjadi tugas perempuan.

“Mereka juga dilarang membawa handphone karena aturannya tidak boleh meminta bantuan atau browsing di internet,” kata panitia PHBN Lebak, Wawan Ruswandi.

Setelah membeli bahan-bahan pembuat kari, peserta harus kembali ke titik awal berangkat (gedung setda) dengan menggunakan becak yang sama saat berangkat.

“Jadi tidak boleh tertukar harus sama saat berangkat,” ucap kepala dindik ini.

Bahan-bahan yang telah dibeli oleh para peserta dinilai langsung oleh Bupati Iti Octavia Jayabaya dibantu dengan beberapa pejabat perempuan beserta anggota PKK.

“Siapa yang paling cepat sampai ke pemda, bahan-bahan lengkap dan paling irit itulah yang akan menjadi juara,” jelas Wawan.

Selain diikuti puluhan pejabat, Moch Farid Darmawan suami dari Iti Octavia Jayabaya juga terlihat di salah satu becak peserta.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...