Mabes Polri Tinjau Kesiapan Pengamanan Pilkada di Polres Serang Kota

Date:

Kapolres Serang Kota AKBP Komarudin.(Banten Hits/ Mahyadi)

Serang – Mabes Polri melalui Tim Asistensi dan Supervisi Pamatwil (perwira pengamat wilayah) meninjau kesiapan pengamanan menjelang Operasi Mantap Praja pengamanan pemilihan kepala dearah (Pilkada) 2018 di Polres Serang Kota, Senin (29/1/2018).

Ketua Tim Asistensi dan Supervisi Pamatwil Mabes Polri Brigjen Pol Petrus Hardana mengatakan, sebelum melakukan kunjungan ke Polres Serang, pihaknya telah lebih dahulu ke Polda Banten, kemudian ke polres di Banten yang wilayahnya melaksanakan Pilkada.

“Kita melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka tugas kami sebagai Pamatwil. Kita memberikan asistensi kepada wilayah terutama apakah pelaksanaan pengamanan sudah dipersiapkan sesuai ketentuan apa belum. Kalau belum kita akan berikan petunjuk. Diharapkan direncanakan dengan baik,” kata Petrus di sela kunjungan di Polres Serang Kota, Jalan Ki Masjong, Alun-alun Kota Serang, Senin (29/1/2018).

Kapolres Serang Kota AKBP Komarudin berharap, Operasi Mantap Praja bisa dilaksanakan tanpa terkendala hingga pelaksanaan pilkada selesai dilakukan.

“Hari ini menerima tim dari Mabes Polri terdiri dari dua Brigjen (brigadir jenderal polisi) dan empat kombes pol (komisaris besar polisi) mengecek kesiapan jajaran Operasi Mantap Praja,” ungkapnya.

Semua tingkat kerawanan di Pilkada Kota Serang, kata Komarudin, sudah dipetakan dan sudah disampaikan kepada tim asistensi.

“Kerawanan dipetakan dari berbagai kondisi, seperti adanya kepadatan penduduk, adanya kelompok pendukung atau posko pemenangan,” pungkasnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dilaporkan ke Panwaslu, Haerul Jaman: Lihat Saja Buktinya

Serang - Wali Kota Serang Tubagus Haerul Jaman dilaporkan...

PPP Sarankan Tim Vera-Nurhasan Berhenti Cari Bukti untuk Batalkan Kemenangan Syafrudin-Subadri

Serang - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebagai salah satu...

Tim Gakumdu Terima Delapan Laporan terkait Pilkada Kota Serang

Serang - Tim penegakan hukum terpadu atau Gakumdu menerima...