Pantai Karang Bokor Lebak Ditata, Spot Selfie dan Home Stay Mulai Dibangun

Date:

Wisata Pantai Karang Bokor saat dibangun akses pejalan kaki beralas papan yang bisa dijadikan spot selfie. (Istimewa).

Lebak- Lembaga Masyarakat Desa (LMD) melakukan penataan terhadap wisata Pantai Karang Bokor, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak. Penataan bekerjasama dengan investor dan pihak perhutani.

Sejumlah area di kawasan yang terkenal dengan keindahan karangnya ini mulai ditata seperti pembangunan jalan menggunakan papan kayu hingga homestay untuk para wisatawan menginap.

“Setelah dilakukan penataan, maka Pantai Karang Bokor semakin mudah untuk dinikmati keindahannya oleh wisatawan. Lalu untuk menikmati keindahan berbagai jenis karangnya, maka dipantai tersebut disediakan jalan pengubung menggunakan bahan dasar dari kayu,”kata Tokoh masyarakat Desa Sawarna, Erwin Komara Sukma kepada awak media, Rabu, 25 Desember 2019.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Lebak Imam Rismahayadin mengatakan, penataan Pantai Karang Bokor dilakukan karena lokasinya berada di Sawarna, juga keberadaannya sangat menarik untuk dikunjungi wisatawan.

“Setelah berbagai fasilitas pendukungnya kami sediakan, maka kami yakin Pantai Karang Bokor tersebut akan membuat daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang ingin berwisata ke lokasi pantai tersebut,” katanya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Bumi Tirtayasa, Tempat Healing Teranyar yang Bikin Segala Penat Ambyar..

Berita Serang - Namanya Bumi Tirtayasa. Memasuki kawasan ini...

Mau Liburan ke Wisata Pantai di Lebak? Balawista Bakal Jamin Keamanan dan Keselamatan Wisatawan

Berita Lebak- Kunjungan wisatawan ke destinasi wisata pantai di...

Sssttt….’Hidden Gem’ di Pelosok Lebak Dipamerkan di Cilograng Festival 10-26 November 2022

Lebak - Pemerintah Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak menggelar Cilograng...