Tak Ada Libur Cuti Natal, Samsat di Banten Tetap Buka Pelayanan

Date:

Kantor Samsat Ciputat Kota Tangerang Selatan. (BantenHits.com/Tolib)

Serang – Meski libur cuti bersama Natal 2020, Unit Pelayanan Teknis Daerah Pengelolaan Pendapatan Daerah (UPTD PPD) atau Samsat yang ada di wilayah Provinsi Banten tetap membuka pelayanan seperti hari biasanya.

Kepala Badan Pendaptan Daerah (Bapenda) Banten, Opar Sochari membenarkan hal tersebut, ia mengaku pihaknya hanya meliburkan pelayanan di Kantor Samsat hanya pada hari Natal, selain itu para pegawai bekerja seperti biasanya.

“Tanggal 26, 28, 29, dan 30 Desesember 2020 tetap buka pelayanan,” katanya kepada wartawan melaui sambungan seluler, Kamis, 24 Desember 2020.

Kabid Renbang Bapenda Banten, Tb. Regiasa Fajar mengatakan, Pemerintah Provinsi Banten mempunyai Samsat sebanyak 12 yang tersebar di delapan Kabupaten/Kota, semuanya untuk memudahkan masyarakat dalam pembayaran pajak kendaraan bermotor.

“Tidak ada libur cuti bersama untuk Samsat, mereka tetap masuk seperti biasa, hanya besok (Jum’at) libur, Sabtu masuk lagi. Dalam upaya optimal pendapatan maksimal pelayanan,” ujar Regiasa.

Sementara itu, Kepala UPTD PPD Ciputat Tangerang Selatan, Subhan Setiabudi membenarkan, pihaknya masih masuk kantor dan membuka pelayanan kepada masyarakat pada libur cuti Natal 2020.

“Kami masih buka pelayanan seperti hari biasanya,” ungkapnya.

Subhan menjelaskan, buka pelayanan pada Natal tahun ini hanya hari cuti per tanggal 24 Desember 2020. Sedangkan pada hari perayaan natal yang jatuh pada 25 Desember 2020, pihaknya juga meliburkan pelayanan di kantornya.

“Hari ini saja, besok kan Natal. Kita juga tutup pelayanan,” ujar dia.

Editor: Mursyid Arifin

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ada PJU Mati di Kota Tangerang? Hubungi Kontak-kontak Ini Agar Cepat Ditangani!

Berita Tangerang - Buat warga yang mendapati lampu penerangan...

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...