Si Jago Merah Mengamuk di Cigemblong Lebak; 8 Rumah dan 1 Musala Ludes Terbakar

Date:

Warga saat bahu membahu memadamkan api yang membakar 8 rumah dan 1 musala di Kecamatan Cigemblong Lebak. (istimewa)

Lebak- Kebakaran hebat terjadi di Kampung Lebak Nangka, Desa Cikate, Kecamatan Cigemblong, Kabupaten Lebak, Kamis, 25 Februari 2021.

Kebakaran yang menghanguskan 8 rumah dan 1 Musala itu diduga akibat korsleting listrik dari salah satu rumah.

“Ya kang betul, relawan kita sudah di lokasi. Perkembangan nya nanti kita laporkan,”kata Plt Kepala BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama kepada BantenHits.

Dari laporan sementara, menurut Febby kebakaran terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Ke delapan rumah yang terbakar yakni milik Pe’i, Husen, Karis, Enur, Dina, Kdong, Sarma dan Dirja.

“Tim juga sedang meluncur ke lokasi membawa logistik sekaligus assessment. Karena di lokasi blank spot sehingga komunikasi sedikit terputus,”tuturnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...