Bupati Zaki  Ingin ‘Agustusan’ ke 76 Tak Ada Lomba-lomba yang Picu Kerumunan

Date:

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar mengimbau masyarakat agar tak menyelenggarakan perlombaan berlebihan memperingati HUT RI ke 76. (Bantenhits/Rikhi Ferdian)

Tangerang- Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar meminta agar masyarakat tak menyelenggarakan kegiatan perlombaan yang berlebihan untuk memperingati HUT Kemerdekaan ke 76. Apalagi memicu terjadinya kerumunan.

Hal itu dilakukan lantaran terbitnya SE Mendagri 0031/4297/SJ tentang larangan larangan menggelar perlombaan yang berpotensi menimbulkan kerumunan pada perayaan HUT Kemerdekaan ke-76.

“Kami mengimbau agar masyarakat tidak mengadakan kegiatan 17-an secara berlebihan atau lomba-lomba yang bisa menimbulkan berkerumunnya masyarakat,” Kata Zaki kepada BantenHits, Senin 16 Agustus 2021 

Zaki juga meminta masyarakat untuk memperingati momentum hari kemerdekaan Republik Indonesia secara sederhana. Ia menyarankan masyarakat lebih banyak berdoa agar pandemi COVID-19 bisa segera berakhir. 

“Jadi mereka (masyarakat) lebih baik melaksanakan secara sederhana banyakin doa udah agar pandemi ini berakhir,” Ujarnya 

Sementara, pada perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 ini pemerintah Kabupaten Tangerang akan menggelar vaksinasi massal secara serentak pada 17 Agustus 2021. 

Kata Zaki, pihaknya menyiapkan 17.845 dosis vaksin dengan sasaran masyarakat umum ber-KTP Kabupaten Tangerang. 

“Kegiatannya tersebar di RSUD, fasilitas kesehatan, dan puskesmas. Masyarakat bisa mendaftar melalui puskesmas di wilayahnya masing-masing,” Tukas Zaki.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Rikhi Ferdian Herisetiana

    Pria kelahiran Jakarta ini memiliki latar belakang sarjana pendidikan. Ketertarikan pada dunia literasi membuat Rikhi--begitu dia biasa dipanggil--memilih jalan hidup sebagai jurnalis.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...