49 Kursi Jabatan Esselon IV di Lebak Kosong; Promosi Besar-besaran?

Date:

FOTO ilustrasi: pelantikan pejabat Pemkab Pandeglang pada mutasi jilid II.(Dok.Banten Hits)

Lebak- Badan Kepegawaian Pendidikan dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Lebak mencatat terdapat 49 jabatan Esselon IV masih Kosong.

Kekosongan itu merupakan hasil akhir setelah Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya melakukan rotasi, mutasi dan promosi terhadap pejabat essellon II, III dan IV beberapa waktu lalu.

“Meski banyak staf dipromosikan untuk menduduki jabatan eselon empat, namun masih ada jabatan tersebut yang masih kosong sebanyak 49 jabatan,”kata Kepala BKPSDM Lebak, Edi Wahyudi, Rabu, 6 Oktober 2021 lalu.

Kata Edi, tidak ada cara lain untuk mengisi 49 kursi jabatan yang kosong selain kembali melakukan promosi.

“Namun untuk mengisi 49 jabatan eselon empat, kemungkinan dalam waktu dekat Pemkab akan kembali menetapkan promosi jabatan bagi para staf fungsional,”terangnya.

Ia berharap kepada para pejabat essellon IV yang baru saja dilantik beberapa waktu lalu dapat bekerja cepat menyesuaikan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Lebak.

“Segera beradaptasi dan bekerja maksimal,”imbuhnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ada PJU Mati di Kota Tangerang? Hubungi Kontak-kontak Ini Agar Cepat Ditangani!

Berita Tangerang - Buat warga yang mendapati lampu penerangan...

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...