Terungkap! Ini Asal Kemunculan Api yang Tiba-tiba saat Kebakaran Melanda Pasar Gembong Balaraja

Date:

Petugas BPBD Kabupaten Tangerang tengah melakukan pendinginan di lokasi kebakaran Pasar Gembong Balaraja. (Dok.BPBD Kabupaten Tangerang)

Tangerang – Api yang melalap habis 102 kios dan los pedagang di Pasar Gembong, Kampung Gembong, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang pada Minggu dini hari, 20 Februari 2022, diduga berasal dari salah satu toko pakaian.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir, Minggu, 20 Februari 2022.

Menurut Munir, api yang muncul di toko pakaian tersebut, diduga akibat hubungan pendek arus listrik.

“Diduga sementara akibat korsleting listrik,” ungkap Munir seperti dikutip BantenHits.com dari CNNIndonesia.com.

Akibat kebakaran itu, lanjutnya, 102 kios dan los pedagang ludes dilalap api. Kios dan los yang hangus di antaranya terdiri dari 50 unit kios buah-buahan, sembako, pakaian/baju, sayuran, bakso dan lain-lain.

“Kemudian ditambah lagi satu unit toko sembako, satu unit rumah dan 50 unit los buah-buahan, sembako, sayuran, sosis dan bakso,” jelasnya.

Ia mengungkapkan, untuk memadamkan api, BPBD Kabupaten Tangerang menerjunkan lima unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) dengan 30 personel yang dibantu oleh 20 dari unsur TNI dan Polri.

“Amukan api dapat dijinakkan pada pukul 05.15 WIB dan hingga saat ini masih proses pendinginan,” ujarnya.

Ia juga menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai Rp1 miliar rupiah.

“Selain petugas Damkar yang terlibat dalam pemadaman api, ada juga dari Kodim 0510/ Tigaraksa, Polsek Balaraja dan masyarakat,” bebernya.

Editor: Fariz Abdullah

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...

Kejuaraan Nasional Gateball 2024 Digelar di Alun-alun Ahmad Yani Kota Tangerang 26-28 April 2024

Berita Tangerang - Bagi Anda pecinta olahraga, jangan sampai...

Kapolri Ungkap Peran Besar Muhammadiyah bagi Bangsa

Berita Jakarta - Muhammadiyah senantiasa selalu mengingatkan seluruh elemen...