Tangerang Junior League dan Stadion Mini di Tiap Kecamatan, Cara Zaki Merawat Kebanggaan Sekaligus Mengukir Prestasi Sepakbola

Date:

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat memberika
trofi dan mengalungkan medali kepada juara kelas U-13, U-15, dan U-17 pada ajang Tangerang Junior League. (Foto: tangerangkab.go.id)

Tangerang – Dunia sepakbola tanah air tak bisa dilepaskan dari kiprah Kabupaten Tangerang. Sejak era perserikatan hingga liga, Kabupaten Tangerang selalu tampil melalui tim kebanggannya, Persita Tangerang.

Riwayat panjang sepakbola di Kabupaten Tangerang telah menjadikan sepakbola menjadi olahraga andalan dan favorit masyarakat Kabupaten Tangerang.

Tak heran, dalam perjalanan kepemimpinan Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, stadion mini hadir di tiap kecamatan di Kabupaten Tangerang.

Gebrakannya ini menjadikan Kabupaten Tangerang satu-satunya wilayah di Provinsi Banten yang setiap kecamatannya memiliki stadion mini.

Pembinaan Berjenjang dan Berkelanjutan

Hadirnya tim kebanggaan Kabupaten Tangerang di pentas sepakbola nasional tak datang tiba-tiba melainkan dengan proses panjang yang berjenjang dan berkelanjutan, salah satunya lewat Tangerang Junior League.

Seperti event Tangerang Junior League 2021-2022. Ajang pencarian bakat dan hiburan yang digelar hampir enam bulan ini telah resmi ditutup Kamis, 17 Maret 2022.

Adapun tim yang menjadi juara untuk kelas U-13 adalah Remci FC Curug, U-15 Rajeg FC dan U-17 BSS 24 Cafe Sepatan.

Saat menutup Junior League, Zaki menegaskan, event yang digelar di Kabupaten Tangerang untuk kelompok umur 13,15, dan 17 tahun, merupakan pembinaan olahraga yang berjenjang dan berkelanjutan dari Pemkab Tangerang.

“Ini bisa dijadikan ajang pembinaan dan untuk pembibitan untuk mencetak generasi penerus. Dan ini adalah pembinaan olahraga yang berjenjang dan berkelanjutan,” kata Zaki saat menutup perhelatan Junior League di Lapangan Sport Center Indomilk Arena Kelapa Dua, Kamis, 17 Maret 2022 seperti dikutip BantenHits.com dari laman resmi Pemkab Tangerang. 

Dalam kesempatan itu, Zaki berkesempatan memberikan tropi dan pengalungan medali kepada para juara untuk usia 13, 15 dan 17.

Zaki berpesan, agar pembinaan dan pembibitan semacam ini harus terus dilakukan agar generasi penerus yang berbakat senantiasa ada dan terjaga baik skill maupun staminanya.

Zaki bersyukur pagelaran Tangerang Junior League 2021-2022 untuk kelompok umur usia 13, 15 dan 17 tahun yang berlangsung hampir lebih dari enam bulan lamanya telah selesai, berjalan dengan sukses dan lancar.

“Saya ucapkan selamat kepada para pemenang baik usia 13, 15 dan 17. Selamat juga kepada seluruh kontingen peserta yang telah ikut berpartisipasi, bagi yang belum juara, kita coba lagi di musim depan. Jangan patah semangat, jangan putus asa contoh Kecamatan Sepatan hari ini jadi juara,” ungkapnya.

Zaki juga memberikan apresiasi kepada segenap panitia, Askab Kabupaten Tangerang dan unsur stakeholder terkait termasuk KONI Kabupaten Tangerang serta seluruh perangkat pertandingan dan juga kepada para peserta official pelatih serta masyarakat yang memberikan suport dan semangat.

“Insya Allah tahun depan akan lebih meriah lagi. Mudah-mudahan pendemi sudah berakhir dan seluruh pertandingan bisa ditonton oleh masyarakat,” katanya.

Sepakbola, lanjutnya, telah menjadi olahraga andalan dan terfavorit di Kabupaten Tangerang. Untuk itu, Pemkab telah memberikan fasilitas yang memadai berupa stadion mini di setiap kecamatan.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Wali Kota Tangerang Sehari Akan Bertugas 20 Mei 2024

Berita Tangerang - Wali Kota Tangerang terpilih akan segera...

‘Jalur-jalur Khusus’ Pengaduan Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Kota Tangerang

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...