Warga Lebak Tak Perlu Resah, Harga dan Stok Bahan Pokok Masih Aman Menjelang Tahun Baru

Date:

Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Lebak saat memonitor harga dan stok bahan pokok di Pasar Rangkasbitung. (Bantenhits/Fariz Abdullah)

Berita Lebak- Pemerintah Kabupaten Lebak memastikan harga dan stok bahan pokok di Pasar Rangkasbitung masih aman menjelang tahun baru.

Hal itu terbukti saat Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) memonitoring secara langsung harga dan stok bahan pokok di Pasar Rangkasbitung dan Badan Urusan Logistik (Bulog) Subdivre Lebak-Pandeglang, Rabu, 28 Desember 2022.

“Stok masih aman. Untuk harga juga masih di kisaran normal menjelang tahun baru ini,”kata Asda II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Lebak, Ajis Suhendi.

Ajis tak menampik ada beberapa komoditi yang mengalami kenaikan harga. Itupun bukan produk dari Kabupaten Lebak.

“Untuk harga bahan pokok yang lain seperti beras, tepung terigu, minyak goreng, dan gula masih berada diharga normal dan stock barang semuanya aman,”kata Ajis.

Sementara, Kepala Dinas Perdagangan dan Industri Orok Sukmana mengatakan, menghadapi Nataru harga dan ketersediaan pasokan sembako sudah terjamin dengan baik.

”Semoga ketersediaan dapat terjaga dan stock aman, serta dapat melakaukan monitoring secara terus menerus dalam rangka mengantisipasi terjadinya lonjakan harga dan kelangkaan bahan pokok untuk saat ini masih aman,”kata Orok.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana 

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang Gelontorkan Bantuan Mesin Kapal hingga Alat Tangkap Ikan untuk Nelayan

Berita Tangerang - Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang menggelontorkan bantuan...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...

Pj Bupati Ungkap Cara Pemkab Tangerang Jalin Harmonisasi dengan Buruh dan Pengusaha

Berita Tangerang - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Tangerang saban...