E-Dasawisma Resmi Diluncurkan di Hari Gerak PKK ke-51 Tingkat Kota Tangerang

Date:

E-Dasawisma resmi diluncurkan di Hari Gerak PKK ke-51 Tingkat Kota Tangerang yang digelar di Tugu Adipura, Minggu, 2 Juli 2023. (FOTO: tangerangkota.go.id)

Berita Tangerang – Aplikasi E-Dasawisma resmi diluncurkan pada peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK (HKG-PKK) ke-51 tahun 2023 tingkat Kota Tangerang yang digelar kawasan Tugu Adipura Kota Tangerang, Minggu, 2 Juli 2023.

E-Dasawisma merupakan sistem informasi digital milik TP PKK Kota Tangerang sebagai upaya peningkatan pengelolaan dan sistem informasi anggota PKK yang semakin optimal. Acara ini sendiri diramaikan oleh seluruh anggota PKK se-Kota Tangerang serta masyarakat Kota Tangerang.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah menyampaikan apresiasinya kepada seluruh anggota TP PKK Kota Tangerang atas segala kerja kolaboratif PKK bersama dengan pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera.

“Peran PKK sangat penting, terlebih peran seorang ibu yang menjadi motor penggerak di tengah keluarga, sehingga dapat mendorong peningkatan kualitas keluarga di masyarakat,” ungkapnya melalui keterangan resmi.

“Saya berharap dukungan serta kerja sama ini akan terus menjadi semangat kita bersama untuk mewujudkan keluarga Kota Tangerang yang semakin maju dan sejahtera. Apalagi udah ada aplikasinya nih, harus makin semangat kerjanya,” pungkas Arief.

Dalam kegiatan tersebut, dimeriahkan pula dengan kegiatan senam bersama, bazar UMKM, doorprize serta pembagian hadiah lomba 10 Program PKK yang diraih oleh Kecamatan Cibodas sebagai Juara Umum.

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang Gelontorkan Bantuan Mesin Kapal hingga Alat Tangkap Ikan untuk Nelayan

Berita Tangerang - Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang menggelontorkan bantuan...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...

Pj Bupati Ungkap Cara Pemkab Tangerang Jalin Harmonisasi dengan Buruh dan Pengusaha

Berita Tangerang - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Tangerang saban...

Tak Ada Kabupaten Tangerang, Ini Wilayah-wilayah yang Jago Inovasi Pelayanan Publik di Banten!

Berita Banten - Wilayah-wilayah di Banten ini layak diapresiasi....