Guru Honorer di Kota Tangerang Gembira, Insentif Cair Sebelum Lebaran

Date:

Ketua PGRI Kota Tangerang Jamaludin
Ketua PGRI Kota Tangerang Jamaludin berharap pola insentif yang diberikan bagi guru honorer bisa berubah dengan sistem gaji setara UMR. (Foto: Banten Hits/Maya Aulia)

Tangerang – Guru honorer di Kota Tangerang bergembira. Pasalnya, uang insentif sebesar Rp650 ribu per bulan sudah masuk ke rekening mereka pada akhir pekan kemarin.

Padahal seharusnya, insentif yang diterima per tiga bulan sekali tersebut baru akan cair awal pada Juli mendatang.

“Seharusnya cair awal bulan Juli, tapi ini alhamdulillah bisa cair pas mau lebaran. Terima kasih pak wali kota, pak Arief atas perjuangannya,” kata Firmansyah salah seorang duru di SD Jatiuwung, Kamis (14/6/2018).

Selain insentif, guru juga berterima kasih atas cairnya dana BOP untuk SD. Hal tersebut membuat ia dan guru honorer lainnya tidak khawatir lagi memenuhi kebutuhan saat lebaran untuk keluarga.

“Alhamdulillah Lebaran tahun ini istri bisa senyum ceria. Kebutuhan bisa terpenuhi, mudah-mudahan tahun depan nilainya bisa ditambah, ” harapnya.

Senada dengan Sahroni guru di SMPN 22 Kota Tangerang yang juga merasa bahagia bisa merasakan manfaat bantuan dari program tersebut.

“Dulu waktu mau Lebaran gini bingung. Sekarang alhamdulillah bisa beli salinan untuk anak dan bikin sayur ketupat,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua PGRI Kota Tangerang Jamaludin menjelaskan, program insentif yang digulirkan oleh Pemkot Tangerang sudah bergulir sejak tahun 2009 lalu.

“Namun sejak kepemimpinan Pak Arief nilainya naik sangat signifikan, dan kami selalu mendorong agar nilainya bisa bertambah lagi,” katanya.

Jamaludin berharap agar pola insentif yang diberikan bisa berubah dengan sistem gaji yang setara UMR bagi guru honorer di Kota Tangerang.

“Semoga program yang telah dicanangkan bisa dilanjutkan kembali demi kemajuan pendidikan dan kesejahteraan guru di Kota Tangerang,” ucapnya.

Pihaknya juga mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1439 H kepada seluruh guru dan juga masyarakat Kota Tangerang serta berpesan menjadi Idul Fitri sebagai momentum untuk saling memaafkan.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related