Bangunan Sekolah di Pandeglang Ambruk Diterjang Puting Beliung

Date:

Banten Hits – Tiga ruang kelas Madrasah Tsanawiyah (MTs) Fasatabiqul Khoirot, di Kampung Tajur, Desa Idaman, Kecamatan Patia, Pandeglang ambruk setelah diterjang puting beliung, Kamis (5/1/2017) dini hari.

Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Pandeglang, Ade Mulya mengatakan, peristiwa tersebut tak menelon korban.

“Tidak ada korban, tapi 68 siswa tidak bisa bisa belajar karena bangunan rusak,” ucapnya.

Tagana masih berkoordinasi dengan kepala sekola, pemerintah desa, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk membuat tenda sementara agar KBM tetap bisa berjalan.

“Kita lagi koordinasi dengan kepala desanya, kalau siap (dibuatkan tenda) kita akan koordinasi kembali dengan BPBD,” jelasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...