Kemenangan Cagub yang Diusung PKS di Pilkada DKI dan Banten Pompa Semangat Kader

Date:

Lebak – Kemenangan pasangan Wahidin Halim-Andika Hazrumy di Pilgub Banten dan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno di DKI Jakarta membawa dampak positif bagi Partai Keadailan Sejahtera (PKS).

Maklum saja, di perhelatan pilkada 2017, partai berlambang padi dan bulan sabit kembar ini merupakan salah satu partai politik (parpol) pengusung kedua pasangan tersebut.

Sebagai bentuk syukur atas kemenangan jagoan yang diusungnya, PKS menggelar berbagai kegiatan. Salah satunya di Kabupaten Lebak. Kegiatan-kegiatan tersebut juga digelar dalam rangka memperingati Milad ke-19 dan menyambut Rakorda DPD PKS Lebak yang akan berlangsung pada Mei mendatang.

“Semakin lengkap rasa syukur kami setelah dukungan PKS memenangi

Pilkada Banten, dan DKI,” kata Ketua DPD PKS Lebak, Dian Wahyudi usai pertandingan futsal antara PKS dan Forum Kajian Wartawan Harian Lebak (Forkawal), di Lapangan Futsal Cempa Rangkasbitung, Sabtu (30/4/2017).

Dian mengaku, kemenangan tersebut memberikan harapan baru dan

memompa semangat kader dan simpatisan PKS. Menurutnya, hal itu menjadi bukti apa yang dilakukan PKS diterima oleh masyarakat, terutama bersinergi dengan parpol lainnya.

“Penerimaan ini sangat penting sebagai bagian dari konsistensi PKS

untuk terus berkhidmat untuk rakyat,” katanya.

Selain pertandingan futsal, kegiatan lain yang digelar diantaranya tenis meja, atraksi beladiri, senam nusantara, lomba tumpeng, lomba menggambar, mendongeng, makan nasi liwet bareng kader dan lain-lain.

Sementara itu, pada pertandingan futsal, PKS harus mengakui kemenangan Forkawal dengan skor tipis 5-4.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related